Top Skor

7 Fans Korban Kebrutalan Suporter Indonesia

Mereka mengatasnamakan cinta terhadap klub yang dibelanya, tapi menebar kebencian buat lawannya. Sikap tidak dewasa seperti ini terus dipupuk banyak supporter Indonesia. Mereka adalah pribadi yang tidak pernah jantan namun berusaha menunjukkan keberaniannya apabila bersama-sama dengan teman-temannya.

 

Oknum supporter Indonesia ini telah menguasai persepakbolaan Indonesia. Kematian Ricko Andrean yang berusaha melindungi seseorang yang dianggap the jak dari serangan oknum supporter Persib bandung, harus meninggal hanya karena tidak menggunakan ornament Persib. RIP Ricko.. dan berikut daftar korban yang pernah ada selain Ricko di Indonesia :

1. Rangga Cipta Nugraha (22)

Warga Jalan Raden Edang Suanda, Kampung Pasir Leutik Rt 02/04 Desa Padasuka,Kecamatan Cimeunyan Kabupaten Bandung ini menjadi korban pengeroyokan oknum suporter usai laga Persija Jakarta menjamu Persib Bandung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Minggu 27 Mei 2012.

Ia meninggal akibat luka disekujur tubuhnya.

2. Dani Maulana (17)

Laga lanjutan Indonesia Super League (ISL) antara Persija menghadapi Persib berbuntut brutal di luar Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Minggu 27 Mei 2012. Laga ini pun berujung duka ketika Dani Maulana (17) dinyatakan meninggal dunia.

Warga Kampung Pedurenan RT 05/05, Jatiasih, Kota Bekasi, ini mengalami luka karena pengeroyokan oknum suporter.

3. Lazuardi (29)

Sama halnya dengan Dani Maulana, Lazuardi juga mengalami nasib tragis usai menyaksikan laga lanjutan Indonesia Super League (ISL) antara Persija menghadapi Persib, Minggu, 27 Mei 2012. Lazuardi merupakan warga Jalan Menteng Sukabumi RT 08/03 Kelurahan Menteng, Jakarta Pusat.

Penyebab kematianya juga akibat pengeroyokan oknum suporter.

4. Purwo Adi Utomo (17)

Nyawa suporter Persebaya 1927 yang harus melayang saat menyaksikan timnya bertarung melawan Persija dalam lanjutan Indonesian Premier League (IPL) 2011-12, di Stadion Gelora 10 November, Tambaksari, Surabaya, Jawa Timur, Minggu, 3 Juni 2012.

Laga ini berujung ricuh dan korban meninggal akibat terinjak-injak.

5. Eko Prasetyo (28)

Warga Dusun Sebaluh, Desa Pandesari, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, ini tewas akibat bus yang ditumpanginya bersama aremania dihadang dan dilempari batu oleh oknum suporter ketika melintas di Jl. Raya Mantingan-Sragen, Sabtu, 19 Desember 2015.

Rombongan Aremania saat itu melewati Sragen untuk menyaksikan tim kesayangannya Arema bertanding melawan Surabaya United dalam ajang Piala Jenderal Sudirman di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

6. Muhammad Rovi Arrahman (17)

Sabtu tanggal 22 Oktober 2016, seorang suporter Persib bernama Muhammad Rovi Arrahman (17) atau yang akrab disapa Omen tewas saat akan menyaksikan pertandingan Persib vs Gresik United di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Timur.

Remaja asal Kampung Babakan RT 004 RW 02, Desa Telagaasih, Cikarang Barat ini tewas dikeroyok oknum suporter setelah terjatuh dari motornya.

7. Ricko Andrean

Ricko merupakan korban pengeroyokan oknum Bobotoh pada laga Persib Bandung kontra Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu (22/7/2017) lalu.

 

Related Articles

Back to top button