Top Skor

5 Top Skor Liga Inggris Sepanjang Masa

Liga Inggris merupakan liga terbaik di dunia.

Liga ini berisi para pemainĀ  dan pelatih terbaik dunia.

Salah satu hal yang bersejarah dari liga ini adalah mereka memiliki pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah..

Dan berikut 5 top skor sepanjang masa liga Inggris :

Sergio Aguero – 184 gol

Sergio Aguero (c) AFP

Sergio Aguero (c) AFP

Di peringkat kelima dalam daftar lima top skor sepanjang masa Premier League ada nama Sergio Aguero. Sepanjang 275 laga merumput di Premier League, pemain asal Argentina tersebut mencatatkan 184 gol.

Aguero merumput di Premier League selama sepuluh musim. Ia menjalani kesepuluh musimnya di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Inggris ini bersama Manchester City.

Musim 2014/205 menjadi musim paling produktif bagi Aguero. Waktu itu, ia mencetak 26 gol dan delapan assist dalam 33 pertandingan selama semusim.

Andy Cole – 187 gol

Andy Cole menempati posisi empat dalam daftar lima top skor sepanjang masa Premier League. Penyerang asal Inggris tersebut mencetak 187 gol dalam 414 kali penampilannya di Premier League.

Cole sempat 15 musim merumput di Premier League sepanjang kariernya, sejak musim 1993/1994 sampai 2007/2008. Pemain kelahiran 15 Oktober 1971 ini sempat berseragam Newcastle United, Manchester United, Blackburn Rovers, Fulham, Manchester City, Portsmouth, dan Sunderland.

Musim 1999/2000 adalah saat paling produktif bagi Cole. Musim itu, ia mencatatkan 19 gol dan 4 assist bagi Manchester United pada ajang Premier League.

 

Harry Kane – 200 gol

Urutan ketiga dalam daftar lima top skor sepanjang masa Premier League ditempati Harry Kane. Dalam 304 penampilannya di Premier League, sejauh ini, penyerang asal Inggris tersebut mencetak 200 gol.

Sampai saat ini, Kane sudah 12 musim merumput di Premier League. Selain bersama Tottenham Hotspur, pemain kelahiran 28 Juli 1993 tersebut juga pernah setengah musim memperkuat Norwich City dengan status pinjaman.

Kane menjadikan musim 2017/2018 sebagai musim panen golnya di Premier League. Ia mencetak 30 gol dan tiga assist dalam 37 kali penampilannya di Premier League musim itu.

 

Wayne Rooney – 208 gol

Di peringkat kedua dalam daftar lima top skor sepanjang masa Premier League ada nama Wayne Rooney. Penyerang asal Inggris tersebut mencetak 208 gol dalam 491 kali penampilannya di Premier League.

Rooney berkarier di Premier League sejak musim 2002/2003 sampai musim 2017/2018. Dalam 16 musim itu, ia sempat memperkuat Everton dan Manchester United.

Rooney mencetak 27 gol dan tujuh assist pada musim 2011/2012. Itulah catatan gol terbanyaknya dalam semusim sepanjang merumput di Premier League.

Alan Shearer – 260 gol

Alan Shearer menempati posisi puncak dalam daftar lima top skor sepanjang masa Premier League. Dalam 441 kali penampilannya di Premier League, penyerang asal Inggris tersebut mencetak 260 gol.

Shearer menghabiskan 14 tahun dari kariernya bermain di Premier League. Selain bersama Newcastle United, pemain kelahiran 13 Agustus 1970 ini juga sempat merumput di Premier League bersama Blackburn Rovers.

Musim 1994/1995 menjadi musim paling subur bagi Shearer. Waktu itu, ia mencetak 34 gol dan 13 assist untuk Rovers.

Sumber : bola.net

Related Articles

Back to top button