Top Skor

5 Hal yang dapat Dipetik dari Kemenangan 2-1 Juventus atas AS Monaco

Welcome to Final, Old Lady.. dan Juventus pun melenggang ke final yang akan dilaksanakan di Cardiff Stadium. Tim asuhan Allegri ini menyudahi perlawanan kuda hitam Monaco dengan aggregate 4-1. Ini menjadi final kedua dalam kurun waktu 3 tahun buat Juventus.

Sebelumnya mereka berhasil maju ke final sebelum ditaklukan Barca 3-1 di partai puncak. Ini juga menjadi kesempatan emas buat legenda Buffon yang masih menjadi pemain aktif dimana ia belum pernah mencicipi piala Champions sebelumnya. Dan berikut 5 kesimpulan dari laga tersebut :

juventus

  1. Rekor Pertahanan

Musim 2016/17 sepertinya memang menjadi musim yang baik bagi Juventus. Tak hanya sukses di kompetisi domestik, mereka pun menjadi tim yang dianggap memiliki lini pertahanan tertangguh di Eropa.

 

Bagaimana tidak, mereka tidak pernah kebobolan satu gol pun sejak 22 November 2016 lalu, Namun di laga ini, gawang Gianluigi Buffon harus kebobolan melalui gol Kylian Mbappe di menit ke-68.

  1. Gemilangnya Dani Alves

Dani Alves mulai bergabung ke Juventus di bursa transfer musim panas 2016, selama berada di Turin, pemain asal Brasil ini selalu sukses memperlihatkan performa terbaiknya dan menjadi pilihan utama pelatih Juventus, Massimiliano Allegri.

 

Ia pun kembali menunjukkan kualitasnya dalam laga kontra Monaco, di leg pertama, ia sukses menorehkan dua assist untuk gol Gonzalo Higuain.

 

Di pertandingan leg kedua ini, Alves juga kembali memberikan satu assist untuk gol pertama yang dicetak Mario Mandzukic. Tak berhenti sampai di sana, dirinya juga sukses mencetak gol indah di menit ke-45.

 

Sekali lagi, Alves membuktikan kalau Barcelona sangat salah membiarkannya pergi ke Juventus.

  1. Rekor Mbappe

Lini pertahanan Juventus dikenal sebagai lini pertahanan yang paling kuat di Eropa. Sebelum laga ini, Juventus tak pernah kebobolan selama 600 menit di kompetisi Champions League.

 

Namun semua berubah ketika Kylian Mbappe sukses mencetak gol di menit ke-68, meski tak dapat memenangkan pertandingan dan melaju ke partai puncak, pemain asal Prancis ini sukses menjadi pemain termuda yang berhasil mencetak gol di babak semifinal Champions League.

 

Sebagai tambahan informasi, usia Mbappe adalah 18 tahun dan 140 hari.

  1. Legenda Buffon

Kualitas yang dimiliki kiper Juventus, Gianluigi Buffon sepertinya tak perlu diragukan lagi. Ia adalah salah satu kiper terbaik di dunia.

 

Kiper asal Italia ini pun membuktikan kualitasnya dengan tak pernah kebobolan satu gol pun setelah babak kualifikasi grup, November lalu. Meski akhirnya ia harus kebobolan melalui gol yang dicetak Kylian Mbappe, namun hal tersebut sama sekali tak mengurangi kualitas yang dimilikinya.

 

Ia pun berpeluang untuk menghapus rekor buruk Juventus setiap berlaga di partai final Champions League dengan mencoba untuk meraih kemenangan di Cardiff, Juni mendatang.

  1. Treble Winners

Musim 2016/17 sepertinya memang menjadi musim yang sangat baik bagi Juventus. Mereka menjadi sebuah tim yang sangat kuat dan disegani, tak hanya di Italia namun juga di Eropa.
Di kompetisi domestik, skuat asuhan Massimiliano Allegri berada kokoh di puncak klasemen dengan raihan 85 poin, dan hanya memerlukan satu kemenangan lagi untuk meraih scudetto ke-33 mereka.
Kini di Champions League, Juventus pun hanya tinggal memenangkan satu pertandingan lagi untuk dapat meraih titel juara. Sebelumnya, Paulo Dybala dan kawan-kawan sudah terlebih dulu memastikan satu tempat di partai final Coppa Italia dan akan menghadapi Lazio pada 18 Mei mendatang.

 

Sepertinya La Vecchia Signora kini semakin dekat dengan target treble winners atau memenangkan tiga gelar dalam satu musim di akhir musim 2016/17 nanti.

 

 

Related Articles

Back to top button