Top Skor

5 Klub Besar yang Harus Absen di Liga Champion Musim Depan

5. Chelsea

Salah satu kisah paling miris datang dari Chelsea. Juara Premier League musim 2014/15 ini harus turun drastis performanya dan hanya finis di peringkat ke-10.

The Blues mengalami krisis besar-besaran hingga harus memecat Jose Mourinho. Performa bintang seperti Eden Hazard saja baru terlihat di dua hingga tiga laga terakhir. Mereka pun terpaksa tak tampil di kompetisi Eropa apapun pada era kepelatihan Antonio Conte musim depan. Chelsea sendiri tercatat pernah satu kali menjadi juara di ajang liga champion.


4. Liverpool

​Kisah indah nyaris didapatkan Liverpool ketika sudah dipastikan finis peringkat delapan, tapi berpeluang besar lolos ke Champions League lewat jalur juara Europa League.

Sayang, mereka harus kalah dari Sevilla dan memastikan diri tak tampil di eropa musim depan. Kopites pasti tak senang mendengarnya, tapi di bawah Jurgen Klopp, mereka finis dua peringkat lebih rendah ketimbang musim lalu bersama Brendan Rodgers. Liverpool tercatat sejarah sebagai salah satu klub elite di liga champion dengan raihan 5 titel juara.

3. Valencia

​Menjadi salah satu langganan kompetisi Eropa, El Che harus menerima kenyataan buruk finis di peringkat 12 klasemen. Musim mereka naik turun setelah terjadi masa krisis saat dipimpin Gary Neville.

Tak ayal, Valencia harus mulai membangun tim kembali bersama pelatih Pako Ayestaran mulai musim depan. Meski begitu, pekerjaan rumah Ayestaran tak mudah karena pada empat laga terakhir La Liga, mereka kalah di tiga laga terakhir. Di era Hector Cuper melatih, Valencia tercatat dua kali mencicipi final liga champion dimana keduanya kalah ditangan Real Madrid dan Bayern Muenchen.

2. Olympique Marseille

​Salah satu tim besar yang performanya apik dalam dua tahun terakhir. Tapi, pada musim ini penampilan Marseille terjun bebas bahkan finis peringkat 13.

Ironis karena mereka sebenarnya punya skuat yang mumpuni dan berkualitas. Hal ini jadi sesuatu yang cukup mengenaskan karena mereka berpeluang kehilangan beberapa bintang utama pada musim panas ini yang ingin bermain di tim besar. Walaupun pernah menjadi juara di liga champion, prestasi terbaik Marseille terakhir adalah ketika takluk di final kontra AC Milan di final 1992.


1. Manchester United

Klub ini adalah pengoleksi 3 gelar liga champion, dua gelar sebelumnya dipersembahkan oleh Sir Alex Ferguson. namun setelah era Ferguson berakhir, MU kesulitan untuk mendapatkan performa terbaiknya. Diantaranya saat ditangani David Moyes dan Louis Van Gaal.

Mourinho saat ini mengambil alih kepelatihan, namun sayangnya mereka hanya bisa berkiprah di piala Europa saja. Sangat disayangkan karena di akhir musim lalu, MU sebenarnya bisa menyalib Man City namun sayangnya MU tidak bisa memenangkan laga melawan West Ham United, sehingga City mengambil alih kembali kualifikasi ke liga champion musim depan.

Related Articles

Check Also
Close
Back to top button