Top Skor

Profil 4 Semifinalis Copa America Centenario

Di saat Euro 2016 masih mencari tim yang lolos ke 16 besar, Copa America pagi besok sudah akan menggelar partai semifinal. Adalah tuan rumah Amerika Serikat yang akan bertarung melawan finalis tahun lalu yakni Argentina. Sementara di keesokan harinya gantian juara bertahan Chili yang akan tim tangguh Kolombia. Saat ini masing-masing negara memiliki pemain andalannya untuk bisa menembus partai final.

Sebut saja nama Clint Dempsey yang akan menjadi tulang punggung Amerika Serikat, dan ada juga Kolombia yang akan mengandalkan James Rodriguez. Di Chili mereka memiliki Alexis Sanchez walaupun top skor sementara yang juga pemain terbaik tahun lalu juga sedang on fire yakni Eduardo Vargas. Argentina sudah pasti akan mengandalkan Lionel messi sebagai motor serangan. Seperti apa detail perjalanan keempat tim mencapai semifinal, berikut kami ajak anda untuk melihat kembali perjalan keempat semifinalis Copa America Centenario :
copa america

1. America Serikat

Tergabung dalam Group A dan tampil sebagai juara group dengan raihan poin yang sama dengan Kolumbia yaitu 6 poin, namun mereka unggul selisih gol dari Kolombia. Di penyisihan group Amerika Serikat di laga perdananya kalah dari kolumbia 2-0. Kemudian setelah itu mereka bisa bangkit dan meraih dua kemangan beruntun masing-masing atas Kosta Rika (4-0) dan pada laga terakhirnya saat menghadapi Paruguay (1-0). Sementara di perempat Final mereka berhasil mengalahkan Ekuador 2-1 di CenturyLink Field, Seattle. Dipartai Semifinal nanti mereka akan bertemu Argentina sang favorit juara di turnamen ini.

2. Kolumbia

Tergabung dalam Group A, diakhir babak penyisihan group meraka tampil sebagai Runner Up group walau memiliki poin yang sama dengan Amerika Serikat mereka kalah selisih gol. Di penyisihan group pada laga perdananya mereka menang atas America Serikat 2-0 dan berikutnya juga menang atas Paraguay 2-1 namun di pertandingan terakhirnya mereka salah strategi dengan menurunan pemain lapis keduanya sehingga kalah dari Kosta Rika 2-3. Sementara di perempat Final mereka juga berhasil mengalahkan Peru dalam drama adu penalty dengan skor 4-2. Di semifinal nanti mereka akan bertemu dengan juara bertahan Chile yang tampil perkasa mengalahkan Mexico di perempat final dengan skor telak 7-0.

3. Argentina

Tergabung dalam Group D. Argentina tampil sebagai Juara Group dengan nilai penuh 9 poin. di penyisihan group mereka berhasil mengalahkan semua lawannya mulai dari membantai juara bertahan Chile 2-1, selanjutnya menghancurkan Panama dengan skor telak 5-0 dimana saat itu sang mega bintangnya Lionel Messi tampil superior sekali walau hanya masuk sebagai pemain penganti namun messi berhasil mencatat hattrick tiga gol, di partai terakhirnya mereka menghantam Bolivia 3-0 tanpa balas. Sementara di perempat final mereka kembali menang dengan skor menyakinkan 4-1 atas Venezuela di Gillette Stadium, Foxborough, Amerika Serikat, Untuk laga semi final nanti mereka akan bertemu tuan rumah Amerika Serikat.

4. Chile

Juara Copa America 2015 ini tergabung dalam group D sebagai Runner Up group, diawal laga penyisihan group mereka tampil kurang menyakinkan kalah dari Argentina (1-2), namun setelah itu perlahan namun pasti Chile kembali bangkit dan berhasil memenangkan dua laga berikutnya masing-masing saat bertemu Bolivia (2-1) dan Panama (4-2) hasil itu sekaligus mengantar mereka maju ke babak selanjutnya perempat final Copa America 2016 ini. Di laga perempat final tersebut mereka bertemu Meksiko. Mereka berhasil menang telak dengan skor telak 7-0 tampa balas di Santa Clara, California, Di semifinal nanti mereka akan bertemu dengan Kolumbia. Sedikit catatan dengan hasil di perempat final itu Chile sudah berhasil membuktikan bahwa mereka adalah sang juara bertahan dan harus diwaspadai oleh pihak lawannya.

Related Articles

Back to top button