Top Skor

6 Peristiwa-Peristiwa Besar yang Terjadi di Tahun Pertama Wenger Bersama Arsenal

 

Sampai pekan ketujuh Liga Inggris musim ini, Arsenal berhasil duduk di peringkat 3 klasemen selisih 3 point dengan Manchester City sebagai pemuncak klasemen. Ini merupakan langkah positif mengingat musim ini Liga Inggris dihuni pelatih-pelatih terbaik dunia sekelas Ranieri, Klopp, Mourinho, Conte dan pastinya Pep Guardiola.

 

Dan di week ketujuh ini juga, wenger menggenapkan pengabdiannya selama 20 tahun melatih Arsenal. Klub yang tadinya minim prestasi dan kurang dikenal ini menjadi klub langganan Liga Champions dan pernah memecahkan rekor dengan menjuarai Liga Inggris tanpa kalah sekalipun. Wenger tidak akan pernah dilupakan oleh pendukung Arsenal. Dan dibawah ini kami memiliki 6 catatan sejarah di satu tahun pertamanya ketika membela Arsenal 20 tahun lalu. Apa saja moment yang menyertai kala itu, berikut diantaranya :

wenger and emirate stadium

  1. Manchester United sudah merebut 10 kali gelar Premier League
  2. Alan Shearer menjadi pencetak gol terbanyak dengan torehan 31 gol di musim sebelumnya, legenda Timnas Inggris ini bergabung dengan Newcastle United dari Blackburn Rovers dengan nilai transfer 15 juta poundsterling

 

  1. Juventus menjadi Raja Eropa setelah mengalahkan Ajax dalam adu penalti di final Liga Champions, Roma. Manajer Chelsea, Antonio Conte ketika itu masuk dalam daftar starter.

 

  1. Manajer MU, Jose Mourinho baru saja bergabung dengan Barcelona sebagai asisten Bobby Robson. Josep Guardiola masih bermain untuk Barcelona ketika itu dan Juergen Klopp; ketika itu bermain untuk Mainz 05.

 

  1. Kapten Arsenal sekarang, Per Mertesacker baru berusia 12 tahun sekarang. Sedangkan, Jeff Reine-Adelaide, yang baru melakoni debut di bawah Wenger musim ini, belum lahir.

 

  1. David Beckham belum bertemu dengan istrinya sekarang, Victoria Beckham.

 

Related Articles

Back to top button