Top Skor

5 Pemain Termuda Sepanjang Masa Liga Champions

 

Tengah pekan ini, Liga Champions akan memainkan laga terakhirnya di babak penyisihan grup. Dan dalam perjalanannya tersebut pun sudah ditemukan beberapa klubĀ  yang akan melaju ke babak knock out. Namun pekan ini menjadi penting untuk menentukan siapa yang akan menjadi juara grup dan tim mana yang mengamankan tiket ke Piala UEFA.

 

Namun bukan topic itu yang akan kita angkat saat ini, kita akan melihat ada 5 pemain termuda yang pernah menjalani debutnya di Liga Champions. Walaupun pemain termuda tidak menjamin pemain tersebut akan hebat di sepanjang karirnya, namun kepercayaan pelatih terhadap dirinya menjadikan namanya terukir di buku rekor. Siapa sajakah kelima pemain tersebut, berikut daftarnya :

moise-kean

 

  1. Moise Kean – 16 Tahun dan 269 Hari

Pemain kelahiran 28 Februari 2000 ini dalam 4 hari sudah menyingkirkan beberapa rekor para penduhulu. Di Serie A dan Champions League, Kean menggeser peringkat sejumlah pemain yang pernah masuk dalam daftar yang disebutkan tadi.

Salah satunya adalah Bryan Cristante, pemain yang diorbitkan AC Milan dan melakukan debutnya pada usia 16 tahun dan 279 hari (2011).

  1. Charis Mavrias – 16 tahun dan 242 Hari

Pemain bernama asli Charalampos Mavrias ini pernah membela Sunderland, namun sekarang bermain untuk Karsluhe. Ketika masih menjadi pemain junior di Panathinaikos (2010), Mavris bermain di kandang dalam pertandingan UCL melawan Rubin Kazan.

 

Usianya kini masih 22 tahun dan boleh jadi bakal meramaikan bursa transfer jika performanya menarik minat klub-klub besar.

  1. Youri Tielemans – 16 Tahun dan 148 Hari

Pemain keluaran Anderlecht ini masih bertahan di Belgia, walau kabarnya sempat diminati klub lain. Ia lahir pada 7 Mei 1997 dan menjalani debut pada 2 Oktober 2013.

 

Ketika itu Anderlecht bertanding melawan Olympiakos. Tielemans juga sempat membela Belgia, namun belum masuk hitungan untuk tim inti.

  1. Alen Halilovic – 16 Tahun dan 128 Hari

Musim 2012/2013 adalah momen bagi jebolan akademi La Masia ini untuk mencetak rekor di antara para pemain Kroasia. Ia mencuat ketika bermain untuk Dinamo Zagreb.

 

Di sana Halilovic menjalani debut Champions League pada 24 Oktober 2012 melawan PSG. Sekarang ia bermain untuk Hamburger SV.

  1. Celestine Babayaro – 16 Tahun dan 87 Hari

Rekor termuda di UCL masih dipegang oleh mantan pemain dari Nigeria ini. Celestine Babayaro kini sudah menggantung sepatu. Mantan pemain Nigeria ini lahir pada 1978 dan ketika melakukan debut sebagai yang termuda adalah saat membela Anderlecht pada 1994.

 

Mantan pemain Chelsea, Newcastle United, dan LA Galaxy ini juga masih memegang rekor termuda untuk negaranya ketika memenangi Olimpiade Atlanta 1996.

 

Related Articles

Back to top button