Top Skor

5 Fakta Pemain Bertahan Portugal Pepe

Portugal mendapat angin segar guna menghadapi Perancis di partai final euro 2016, pemain bertahan sekaligus jenderal di barisan pertahanan Portugal yaitu Pepe dipastikan siap untuk laga final. Ini akan semakin menguatkan pernyataan Ronaldo yang begitu percaya dirinya bakal juara di euro kali ini.

Sebelumnya Ronaldo memang sudah pernah membawa Portugal ke final Euro ketika Portugal menjadi tuan rumah. Dan dengan fitnya Pepe di laga final, bisa dipastikan laga kali ini akan berjalan alot. Bagaimana sebenarnya fakta sosok seorang Pepe, berikut diantaranya :
pepe


5. Sosok Tangguh

Tidak seperti kebanyakan pemain bertahan, Pepe dikenal sebagai pemain yang tidak hanya cepat, tapi juga kuat. Kelincahannya didapat berkat latihan berlari yang dilakukannya di sepanjang pantai di Brasil, saat ia masih remaja. Sedangkan sosoknya yang kuat bagaikan Hulk merupakan hasil gemblengan ayahnya yang otoriter, yang sering memaksanya untuk berlatih melompat di laut dengan beban yang diikatkan pada kakinya.

4. Nasib Baik Perantau

Ketika berumur 17, ia meninggalkan klub Brasil Corinthians Alagoano untuk mengadu nasib ke Portugal. Di sana, ia bermain untuk tim lapis kedua Maritimo. Hanya setelah diturunkan dalam sepuluh pertandingan selama satu musim, ia dipromosikan ke tim utama pada musim 2002/03. Hasilnya luar biasa. Ia segera menjadi langganan starter di lini pertahanan Maritimo.


3. Pemain Incaran Banyak Klub

Saat menginjak usia 20 tahun, sebenarnya Pepe telah mulai banyak dilirik oleh para raksasa Eropa. Pelatih Real Madrid saat itu, Carlos Queiroz, mengaku bahwa ia sempat merekomendasikan namanya kepada para petinggi klub, dengan mengklaim bahwa ia akan menjadi salah satu bek terbaik di Eropa di masa mendatang. Saat itu, harga Pepe masih berada pada kisaran €2 juta. Tapi para bos Madrid menolak permintaan Queiroz dengan alasan bahwa pemain bertahan tidak cukup menjual.


2. Jodoh di Portugal

Meski dilahirkan di Brasil, Pepe tidak pernah mewakili negara asalnya di timnas. Ia berganti kewarganegaraan menjadi Portugal pada Agustus 2007. Pada 30 Agustus, ia dipanggil ke timnas Portugal untuk pertama kalinya, untuk pertandingan kualifikasi Euro 2008 melawan Polandia. Cedera saat berlatih bersama Real Madrid menunda penampilan debutnya untuk Portugal, yang baru terjadi hampir empat bulan kemudian. Saat itu timnya ditahan Finlandia 0-0 di kandang. Di ajang Piala Eropa lalu, ia termasuk dalam susunan Tim Euro 2008 Pilihan UEFA.


1. Laga Terbaik

Pada 23 Desember 2007, Pepe mendapat rapor 9/10 saat Real bertandang ke kandang Barcelona. Dengan skor 1-0 untuk timnya, ia mendapat penghargaan Man of the Match.

Related Articles

Back to top button