Top Skor

5 Pemain Tua yang belum juga Pensiun

Karir menjadi pesepakbola tidaklah lama, hal itulah yang pernah diingatkan Maradona untuk Messi sehingga ia harus memaksimalkan bakat dan karirnya. Pendeknya karir pesepakbola biasanya hanya akan bertahan sampai dengan usia 35 tahun. Kebanyakan pesepakbola sudah menurun apabila melewati usia tersebut.

 

Berbeda dengan pesepakbola pada umumnya, 5 pemain di bawah ini justru masih saja tampil bagus walaupun rata-rata sudah berusia 39 tahun. Sepertinya passion dalam dirinya sangat membantu untuk bisa menjaga performanya di lapangan.Dan berikut 5 pesepakbola yang masih bermain baik di usia pensiunnya :

  1. Shay Given – 41 tahun

Kiper veteran asal Irlandia ini sudah bermain 636 laga sepanjang kariernya, tapi hanya bermain enam kali bersama Stoke City pada musim 2016/17 lalu. Dia pun akhirnya tidak mendapat kontrak baru.

 

Dia percaya masih bisa bermain di level tinggi entah di Premier League atau Championship Division, walau mungkin hanya jadi pelapis. Dengan pengalamannya bermain untuk Newcastle United, Manchester City, ASton Villa, dll, dia dianggap masih bisa memberi pelajaran dan pengalaman untuk para kiper yang lebih muda di timnya.

  1. Gareth Barry – 36 tahun

Salah satu pemain paling berpengalaman di Premier League dengan total 628 laga, dia hanya kalah dari Ryan Giggs sepanjang sejarah. Pengalamannya di Everton pun sangat penting bagi upaya manajer Ronald Koeman untuk menstabilkan tim.

 

Melihat keberadaan Tom Davies dan Ademola Lookman, keduanya bisa menjadi pemain besar, dan banyak yang menilai Barry sudah seharusnya memberi tempat bagi pemain muda. Apalagi dengan rencana Everton mendatangkan Pedro Obiang dari West Ham United.

  1. Zlatan Ibrahimovic – 35 tahun

Kariernya hampir selalu menawan dimanapun dia berada. Sayang, ketika dia sedang berada dalam performa terbaik di Manchester United, cedera ACL datang.

 

Sebuah momen yang membuat Ibra tak diberikan kontrak baru oleh Manchester United. Ibra sebenarnya bisa saja pensiun lagipula kariernya sudah luar biasa. Walau, sepertinya Ibra masih ingin menunjukkan kapasitasnya.

  1. Gianluigi Buffon – 39 tahun

Sosok yang dicintai banyak pencinta sepak bola karena kualitas, sikap, dan kesetiaannya. Sosok yang selalu memperlihatkan respek kepada siapapun, padahal dialah yang paling pantas mendapat respek itu.

 

Buffon kemungkinan besar akan menjalani musim terakhirnya di dunia sepak bola musim 2017/18 mendatang. Dipercaya bahwa Piala Dunia 2018 adalah momen sepak bola terakhir  Buffon.

  1. Ashley Cole – 36 tahun

Sosok bek kiri terbaik Inggris di era modern yang masanya memang sudah habis. Meski begitu, Cole masih aktif bermain di Amerika Serikat saat ini dan menjadi andalan LA Galaxy.

 

Namun dengan kontraknya yang akan berakhir pada bulan Desember 2017 nanti, atau di akhir musim Major League Soccer, masih belum jelas apakah pihak LA Galaxy akan memberikan perpanjangan kontrak atau tidak. Dengan berbagai pencapaiannya terutama kala berseragam Chelsea, pensiun di akhir musim merupakan pilihan yang cukup bijak.

 

 

 

 

Related Articles

Back to top button