Top Skor

5 Pemain Terbaik Lulusan Akademi Manchester City

Ada begitu banyak klub-klub terbaik Eropa yang mencuri perhatian public terkait penampilan mereka di awal musim ini. Namun apabila ada satu klub yang benar-benar mencuri perhatian, itu adalah Manchester City. City benar-benar tampil memukau dengan torehan gol dan jumlah kemenangan yang besar. Belum lagi cleansheet yang berhasil dihasilkan klub ini.

 

Namun satu hal yang perlu dicermati, City tidak hanya mampu membeli pemain dengan harga mahal. Namun klub ini juga punya catatan sebagai klub yang mampu menghasilkan pemain berbakat. Tercatat ada lima pemain terbaik yang pernah lahir dari akademi Manchester City. Berikut daftar kelima pemain tersebut :

  1. Kieran Trippier

Cukup lama bagi bek kanan kelahiran Bury, 19 September 1990 untuk mempopulerkan namanya di sepak bola Inggris. Trippier baru terkenal sejak ia bermain untuk Tottenham Hotspur sejak 2015 lalu. Terutama ketika ditunjuk Mauricio Pochettino untuk menggantikan peran Kyle Walker yang hengkang ke Man City.

Trippier (27 tahun) merupakan produk akademi Man City di medio 1999-2007. Pasca promosi ke tim senior, Man City langsung meminjamkannya ke Barnsley dan Burnley, sebelum Burnley mempermanenkannya pada 2012. Andai ia masih bertahan di Man City saat ini, mungkin ia menjadi kapten tim dan klub tak perlu membeli Walker dari Tottenham.

 

  1. Kasper Schmeichel

Putra dari kiper legendaris Man United, Peter Schmeichel. Kasper (30 tahun) sukses mempersembahkan titel Premier League 2015/16 kepada Leicester City. Ia juga dianggap sebagai salah satu kiper top di Premier League.

Kasper merupakan alumni akademi Man City yang sudah bermain di sana selama tiga tahun pada periode 2002-2005, sebelum promosi dan bermain di tim utama hingga 2009.

Namun, Kasper tak menjadi kiper andalan di Man City karena klub meminjamkannya ke Darlington, Bury, Falkirk, Cardiff City, dan Coventry City, sebelum melepasnya ke Nott County pada 2009. Setahun berselang, Kasper hengkang ke Leeds United, sebelum dibeli Leicester pada 2011.

 

  1. Denis Suarez

Suarez pernah menimba ilmu di akademi Man City pada periode 2011-2013. Sayang, Man City terlalu cepat mengabaikan bakatnya dan menjualnya ke Barcelona pada 2013. Barca sempat meminjamkannya selama semusim kepada Sevilla dan menjualnya ke Villarreal dengan opsi pembelian kembali pada musim 2015/16.

Barca pun membelinya kembali musim lalu dan saat ini, gelandang serang berusia 23 tahun tengah menikmati momentum permainannya bersama Ernesto Valverde.

 

  1. Daniel Sturridge

Lagi, Man City menyia-nyiakan bakat alumni akademi mereka. Sturridge pernah bermain di akademi Man City pada kurun waktu 2003-2006 dan memainkan beberapa laga di tim utama. Tapi, Man City yang mungkin tidak sabaran dengan perkembangan Sturridge, akhirnya menjual Sturridge ke Chelsea pada 2009.

Bersama The Blues, Sturridge sedianya mampu bertahan hingga 2013 dan sempat dipinjamkan ke Bolton Wanderers pada 2011, namun karena rekor cederanya yang buruk, Liverpool datang membelinya pada 2013. Hingga saat ini, Sturridge masih bermain untuk The Reds di usianya yang berada di usia emas pesepakbola Eropa, 28 tahun.

 

  1. Shaun Wright-Phillips

Jika disingkat, nama Shaun Wright-Phillips menjadi SWP. Itu merupakan nama panggilannya ketika masih bermain di Inggris. Wright-Phillips merupakan penyerang sayap yang lincah karena tubuhnya yang kecil dan sukses bersama Chelsea.

Ironis memang. Wright-Phillips lebih sukses bersama Chelsea yang mendatangkannya dari Man City pada 2005. Tiga tahun bermain untuk Chelsea, Wright-Phillips meraih titel Premier League, FA Cup, League Cup, dan Community Shield. Saat ini, ia masih aktif bermain di Amerika Serikat bersama Phoenix Rising FC.

Related Articles

Back to top button