Top Skor

5 Fakta Scudetto Juventus Musim 2020

Juventus menjadi tim terakhir yang juara liga di 5 liga Eropa setelah PSG, Real Madrid, Liverpool dan Eredevisie tidak memiliki karena keputusan PSSInya.

Ini menjadi yang kesembilan kalinya secara beruntun dan mengokohkan Juve sebagai tim terbaik di Italia.

Hasil ini dipastikan melalui laga melawan Sampdoria yang berakhir dengan skor 2-0.

Ada pun dua golnya dicetak Ronaldo dan Bernadeschi.

Apa saja fakta dari keberhasilan Juventus ini, berikut faktanya :

1) Juventus tim terbaik

5 Fakta Menarik Juventus Juara Liga Italia 2019/20 (1)
Juventus vs Sampdoria. Foto: Massimo Pinca/Reuters

Berdasarkan catatan Opta, Juventus telah menjuarai Liga Italia dalam sembilan musim terakhir. Itu adalah rekor raihan gelar juara terbaik untuk sebuah tim di antara klub-klub lima liga top Eropa.Ya, tidak ada klub Premier League dan La Liga yang bisa seperti Juventus dalam sembilan musim terakhir. Bayern Muenchen? Well, mereka masih kurang satu titel Bundesliga lagi.

2) Catatan gol Cristiano Ronaldo

5 Fakta Menarik Juventus Juara Liga Italia 2019/20 (2)
Cristiano Ronaldo. Foto: Getty Images

Berkat satu gol yang dilesakkannya, Cristiano Ronaldo kini telah mengoleksi 31 gol di Liga Italia 2019/20. Per Opta, dalam sejarah Juventus, hanya Felice Borel yang mencetak lebih banyak dalam satu musim Liga Italia (32 gol pada 1933/34).Musim ini, Liga Italia masih menyisakan dua laga. Masih ada waktu bagi Ronaldo menyamai atau bahkan melewati rekor Borel.

3) Pencapaian Giorgio Chiellini

5 Fakta Menarik Juventus Juara Liga Italia 2019/20 (3)
Kapten Juventus, Giorgio Chiellini. Foto: AFP/Jonathan Nackstrand

Mengutip dari Opta, Giorgio Chiellini disebut sebagai satu-satunya pemain Juventus yang memainkan setidaknya satu laga di Liga Italia dalam sembilan musim klub meraih gelar juara secara beruntun.

4) Maurizio Sarri si tua-tua keladi

5 Fakta Menarik Juventus Juara Liga Italia 2019/20 (4)
Maurizio Sarri. Foto: Reuters

Sebagaimana dilansir Football Italia, Maurizio Sarri membuat sejarah sebagai pelatih tertua yang menjuarai scudetto Liga Italia. Usianya per hari ini adalah 61 tahun 6 bulan atau 61 tahun 198 hari menurut hitungan Opta.Rekor ini sebelumnya dipegang oleh Nils Liedholm saat membawa AS Roma jadi juara Liga Italia 1982/83. Kala itu, si pelatih asal Swedia berusia 60 tahun 219 hari.Bedanya, ini merupakan titel juara Liga Italia perdana Sarri. Sedangkan bagi Liedholm, itu merupakan gelar juara Liga Italia keduanya (yang pertama saat melatih AC Milan pada 1978/79.

5) Pertahanan jadi PR Juventus

Juventus memastikan gelar juara Liga Italia 2019/20 dengan kondisi sudah kebobolan 38 kali. Padahal, delapan musim sebelumnya–ketika juga menjadi juara Liga Italia–, Juventus tak pernah kebobolan lebih dari 30 gol semusim.Uniknya, tim terakhir yang merengkuh scudetto Liga Italia dengan jumlah kebobolan setidaknya 38 gol semusim adalah Juventus juga, tepatnya pada 1960/61, dilatih oleh Carlo Parola. Liga Italia 2019/20 masih menyisakan dua laga. Artinya, bukan tak mungkin, jumlah kebobolan Juventus musim ini bisa bertambah. PR untuk musim depan.

Sumber : kumparan.com

Related Articles

Back to top button