Top Skor

5 Hal Penting dari Kemenangan 2-1 Barca atas Getafe

Barcelona berhasil menjaga poin sempurna setelah akhir pekan kemaren berhasil menundukkan tuan rumah 2-1. Barcelona tertinggal terlebih dahulu di babak pertama, sebelum dua gol Barcelona bersarang di gawang Getafe hasil dari dua pemain cadangan. Adalah Denis Suarez yang berhasil menyamakan kedudukan dimana ia menggantikan Iniesta di babak pertama.

 

Begitu juga dengan Poulinho yang berhasil mencetak gol pertamanya buat Barcelona dimenit ke 84, dimana sebelumnya ia menggantikan Rakitic di babak kedua.Dengan hasil ini Barcelona berhasil memenangkan semua 4 laga awal di La Liga. Barca pun berhasil menjaga jarak 4 poin dengan rival abadinya Real Madrid. Dan berikut 5 hal penting dari laga tersebut :

  1. Suarez Mati Kutu

Dijaga ketat oleh dua bek sentral Getafe di sepanjang laga, Luis Suarez tak banyak terlibat dalam pertandingan kali ini. Dirinya sesekali bisa menarik perhatian, namun konsentrasi dan disiplinnya kedua bek Getafe, Djene dan Cala dalam menjaganya, membuatnya sulit untuk berkontribusi.

 

Suarez tak berhasil melepaskan satu tembakan pun pada laga ini.

  1. Lini Pertahanan Rentan Serangan Balik

Meski tak kebobolan lewat skema serangan balik, namun Getafe beberapa kali menunjukkan bahwa El Barca masih lemah akan mengantisipasi serangan balik. Beruntung, Samuel Umtiti mematahkan sejumlah usaha Getafe dan menyelamatkan Barcelona dari kebobolan lebih banyak lagi.

 

Laga ini akan jadi patokan bagi tim-tim lain yang akan menghadapi Barcelona. Cara bertahan dan serangan balik seperti Getafe dapat dimanfaatkan untuk menjadi referensi dalam meladeni Barcelona dan mencuri poin dari mereka.

  1. Start Sempurna Terus Berlanjut

Barcelona kini masih jadi tim satu-satunya yang menjalani start sempurna di La Liga 2017/18. Mereka menang empat kali dari empat laga dengan torehan 12 poin, mencetak 11 gol dan kemasukan satu gol. Hasil ini hanya dapat disamakan oleh Real Sociedad apabila mereka berhasil menang saat melawan Real Madrid, Senin (18/9) dini hari WIB.

  1. Paulinho Membayar Harga

Dimasukkan pada menit ke-77, Paulinho sukses menjawab kepercayaan Ernesto Valverde kepadanya. Pengaruhnya cukup signifikan karena membawa energi baru dan mampu berduel dengan para pemain Getafe yang menjadi kekurangan Barcelona di sepanjang laga. Mahar 40 juta euro yang disematkan padanya pun perlahan mulai terbayar.

  1. Pergantian Pemain

Dari 11 pemain yang dimainkan sejak awal pada laga kontra Getafe, 10 pemain di antaranya (kecuali Sergi Roberto yang menggantikan Nelson Semedo) dimainkan juga sejak awal pada laga kontra Juventus pada tengah pekan lalu, Rabu (13/9) dini hari WIB. Ernesto Valverde memilih untuk tetap memainkan tim terbaiknya dibanding melakukan rotasi.

 

Hal ini menjadi salah satu perbedaan utama gaya melatih Valverde dan Luis Enrique. Enrique lebih sering melakukan rotasi, meski kerap dikritik, namun berhasil menjaga pemainnya dari cedera akibat keletihan. Akibatnya, Andres Iniesta pun ditarik pada saat jeda antar babak akibat kelelahan.

Related Articles

Back to top button