Top Skor

11 Pemain Terbaik yang Pernah Dihadapi Carles Puyol

 

Walaupun Carles Puyol sudah pensiun dari sepakbola, hal itu tidak mudah untuk dilupakan oleh pecinta olah raga ini. Rambut gimbalnya yang khas dan jiwa fair playnya selalu diingat, belum lagi apabila kita membahas bagaimana palang pintu Barcelona sangat sulit ditembus lawan. Salah satu lawan yang paling sulit menembusnya adalah Cristiano Ronaldo.

 

 

Dan jelas saja ketika ditanya tentang siapa saja lawan yang tersulit dan pernah dihadapinya, nama Ronaldo tidak termasuk di dalamnya. Dibawah ini Puyol memiliki jawaban sendiri untuk 11 orang yang menjadi lawan tersulitnya. Siapa sajakah para pemain tersebut, berikut kami sajikan buat anda :

 

  1. Gianluigi Buffon

Sepanjang kariernya Gianluigi Buffon selalu mampu tampil konsisten baik pada tingkat klub mau pun ketika ia membela Tim Nasional Italia. Sulit untuk menyebutkan periode di mana pemain yang berposisi sebagai kiper ini mengalami penurunan performa.

 

Buffon masuk sebagai pilihan Carles Puyol pada posisi penjaga gawang.

  1. Javier Zanetti

Javier Zanetti pantas menjadi salah satu pemain yang masuk dalam daftar pemain sepak bola paling konsisten dan setia, yang ia tunjukkan sepanjang kariernya bersama Inter Milan hingga ia pensiun pada 2014.

 

Pemain asal Argentina ini masuk dalam pilihan Carles Puyol pada posisi bek kanan.

  1. Alessandro Nesta

Pada masa kejayaannya, Serie A Italia dikenal sebagai tempat terbaik bagi seorang pemain yang berposisi sebagai bek untuk belajar dan meningkatkan kemampuannya, tentu hal ini juga berlaku bagi pemain-pemain lokal.

 

Alessandro Nesta menjadi salah satu pilihan Carles Puyol pada posisi bek tengah.

  1. Paolo Maldini

Sama seperti Alessandro Nesta, sepak bola Italia sempat memiliki bek kelas atas ketika Paolo Maldini masih bermain untuk AC Milan dan tim nasional negaranya. Maldini dianggap sebagai teladan bagi bek-bek muda di Italia.

 

Ia masuk dalam bek kanan kedua pilihan Carles Puyol.

  1. Roberto Carlos

Roberto Carlos masuk dalam daftar pemain yang menghias sepak bola Brasil pada masa keemasan mereka pada periode 1990-an hingga awal 2000. Pemain yang berposisi sebagai bek kiri ini terkenal dengan kemampuannya mencetak gol.

 

Ia juga masuk dalam pilihan susunan pemain terbaik yang pernah dihadapi Carles Puyol.

  1. Clarence Seedorf

Pada posisi gelandang, Carles Puyol memilih nama Clarence Seedorf sebagai satu dari tiga pemain yang mengisi posisi ini. Sepanjang kariernya, Seedorf selalu mampu tampil konsisten dan meningkatkan performa dari tim yang dibelanya.

 

Sepanang kariernya mantan pemain Tim Nasional Belanda ini juga sudah mengoleksi berbagai gelar.

  1. Andrea Pirlo

Satu lagi pemain yang berbasis di Italia menjadi pilihan Carles Puyol dalam susunan pemain terbaik yang pernah dihadapi sepanjang kariernya. Kali ini adalah pemain yang sudah pernah membela berbagai klub besar di negara tersebut, Andrea Pirlo.

 

Pirlo masuk dalam pilihan Puyol pada posisi gelandang bertahan.

  1. Zinedine Zidane

Sepanjang kariernya bersama Real Madrid dan Tim Nasional Prancis, Zinedine Zidane dikenal sebagai seorang pemain yang mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya pada posisi gelandang serang mau pun gelandang tengah.

 

Zidane juga masuk dalam salah satu pemain yang terpilih oleh Carles Puyol.

  1. Arjen Robben

Arjen Robben adalah salah satu pemain paling menakutkan bagi pemain-pemain yang berposisi sebagai bek sayap, terutama ketika ia mendapatkan bola dan sudah mulai berlari ke daerah pertahanan lawannya dan bersiap untuk menendang bola ke arah gawang.

 

Robben masuk dalam pilihan Carles Puyol pada posisi penyerang sayap kanan.

  1. Sergio Aguero

Berada di bayang-bayang Lionel Messi tidak menjadi halangan bagi Sergio Aguero untuk bersinar bersama Manchester City, dan potensi tersebut sudah terlihat jelas ketika ia mengawali kariernya di Eropa bersama Atletico Madrid.

 

Aguero masuk dalam pilihan Carles Puyol pada posisi penyerang sayap kiri.

  1. Didier Drogba

Pertemuan antara Chelsea dan Barcelona menjadi salah satu rivalitas terpanas dalam sepak bola Eropa pada beberapa tahun terakhir, dan duel antara Didier Drogba dan Carles Puyol sering terlihat dalam pertandingan-pertandingan tersebut.

 

Drogba terpilih oleh Puyol pada posisi penyerang tengah sebagai salah satu lawan tersulit yang pernah ia hadapi.

Related Articles

Back to top button