Top Skor

5 Pemain yang Gacor di Timnas, Namun Melempem di Level Klub

Menjadi pesepakbola memang harus dibekali skill dan kualitas yang mendukung.

Kualitas dan skill ini ternyata tidak semuanya berjalan lancar karena menyesuaikan dengan strategi dan taktik pelatihnya.

Seorang pemain yang punya performa bagus di level klub tentunya akan diminta untuk membela timnasnya masing-masing.

Namun terkadang kita menemukan ada beberapa pemain yang hanya bisa bagus di salah satu tim saja.

Ada yang bagus dilevel klub  namun melempem di level timnas dan begitu sebaliknya.

Di bawah ini kami akan membahas tentang pemain yang bagus di level timnas namun kurang begitu meredup di level klub :

5 Pesepak Bola Top Dunia yang Menakutkan di Timnas tapi di Klub Biasa Saja

5. Angelos Charisteas (Yunani)

Saat membela klub, Angelos Charisteas tidak menunjukan kemampuannya dengan maksimal Bahkan, ia gagal meraih popularitas bersama Ajax Amsterdam, Schalke 04 hingga Werder Bremen. Berbeda saat bersama Timnas Yunani, Angelos Charisteas mencetak 25 gol dalam 88 pertandingan dan ikut menjuarai Piala Eropa 2004.

4. Ali Daei (Iran)

Pada 2006, Ali Daei mengukir rekor sebagai pencetak gol internasional terbanyak sepanjang masa dengan torehan 109 gol sebelum dikalahkan Cristiano Ronaldo. Meski bersinar bersama Timnas Iran, Daei tergolong pemain biasa saja saat bermain untuk klub.

3. Keisuke Honda (Jepang)

Keisuke Honda merupakan pesepak bola asal Jepang yang kenyang pengalaman di Eropa. Honda tampil apik untuk Timnas Jepang dengan torehan 37 gol dalam 98 pertandingan. Akan tetapi, untuk klub, Honda tidak terlalu menonjol meski tidak dapat disebut pemain biasa.

2. Anders Svensson (Swedia)

Anders Svensson adalah gelandang andalan di Timnas Swedia. Selama bermain dengan Timnas Swedia, ia mengoleski 21 gol dalam 148 pertandingan. Akan tetapi, saat bermain di level klub, citranya tidak semenarik saat memperkuat timnas.

1. Lukas Podolski (Jerman)

Saat memperkuat Timnas Jerman, Lukas Podolski termasuk pemain yang sangat ditakuti lawan. Selama bermain untuk Timnas Jerman, ia telah mengumpulkan 49 gol dari 130 pertandingan. Sayangnya, permainan mantan pemain Arsenal itu di klub tidak secemerlang performanya untuk Timnas Jerman. Podolski sempat memperkuat beberapa klub, tetapi dia tidak menjadi tokoh utama di sana.

Sumber : okezone.com

Related Articles

Back to top button