Top Skor

4 Pemain Manchester United yang Pernah Meraih Ballon d’or

Manchester United adalah klub terbaik liga Inggris yang punya sejarah panjang dalam menghasilkan pemain-pemain top dunia. Klub ini tidak hanya dikenal ketika ditukangi Sir Alex Ferguson saja, tapi jauh sebelum itu klub rival Man City ini sudah memiliki ikon-ikon besar lainnya.

Sepanjang klub berdiri, ternyata Manchester United pernah berkontribusi dalam hal pemain peraih ballon d’or. Ada 4 nama pemain yang pernah meraihnya ketika berseragam setan merah. Siapa sajakah mereka, berikut daftarnya :
ronaldo 3

1. Denis Law

Seluruh pecinta MU pasti mengenal sosok Denis Law. Pasalnya ia merupakan topscorer sepanjang masa MU setelah Bobby Charlton dan Wayne Rooney.

Menariknya, Law sendiri bukan pemain asli didikan MU. Bahkan ia merupakan pemain Manchester City sebelum bergabung ke MU pada tahun 1962.

Sepanjang kariernya, Law telah mencetak 237 gol dari 404 laga bersama Setan Merah. Ia juga sukses menyumbangkan enam gelar.

Law meraih Ballon d’Or tahun 1964. Ia mengalahkan gelandang Inter Milan, Luis Suarez dan sayap Real Madrid, Amancio.

2. Bobby Charlton

Charlton merupakan salah satu striker paling berbahaya yang dimiliki MU. Ia sukses mencetak 249 gol dari 758 laga.

Selain itu sembilan gelar juga telah disumbangkan pemain asal Inggris tersebut. Tak heran ia menjadi salah satu legenda di Old Trafford.

Charlton meraih Ballon d’Or pada tahun 1966. Ia mengalahkan Eusebio dan Franz Beckenbauer.

Hingga sekarang Charlton masih menjabat sebagai salah satu Direksi di MU. Sehingga ia kerap menonton Wayne Rooney dan kawan-kawan berlaga.

3. George Best

George Best juga salah satu legenda MU yang pernah meraih Ballon d’Or. Pemain asal Irlandia Utara itu meraihnya pada tahun 1968.

Berseragam MU sejak musim 1963/64, nama Best selalu menjadi pilihan utama di sektor sayap. Total 181 gol dicetak dari 474 laga di semua kompetisi.

Selain itu Best menyumbang enam gelar bagi MU. Pemain yang juga terkenal dengan sikapnya yang kontroversial itu tutup usia pada 25 November 2005.

4. Cristiano Ronaldo

Ronaldo dibeli MU dari Sporting Lisbon tahun 2002. Kala itu Alex Ferguson memplotnya sebagai pengganti David Beckham.

Pilihan Ferguson ternyata tepat. Bahkan pemain asal Portugal itu melebihi prestasi Becks dalam urusan gelar individu.

Ronaldo meraih Ballon d’Or pada tahun 2008. Ketika itu ia membawa MU meraih gelar Liga Inggris, Liga Champions, dan Piala Liga.

Related Articles

Back to top button