6 Nyanyian Suporter Paling Konyol di Premier League
Arti pemain ke-12 bisa disebut dengan adanya teriakan,
nyanyian untuk mendukung tim kesayangannya.
Bukan cuma berteriak, suporter terkadang juga
menyampaikan dukungan atau ledekan kepada
kubu lawan lewat cara yang sangat kreatif,
salah satunya membuat yel yel atau chant.
Setiap suporter pasti punya chant berbeda satu sama lain.
Ada yang unik, lucu, konyol atau bahkan kurang ajar.
Dan berikut beberapa di antaranya yang terbilang konyol:
“His name is Rio and he watches from the stand, (namanya Rio dan dia hanya melihat dari tribun.”) Chant yang dinyanyikan publik Inggris kepada Ferdinand saat dinyatakan terlibat dalam kasus doping dan disanksi oleh FA. Chant itu dinyanyikan dengan memakai lagu milik band Duran Duran berjudul “Rio”.
“When you’re sat in row Z, and the ball hits your head, that’s Zamora, that’s Zamora (ketika kamu duduk di baris Z dan bola menghantam kepalamu, itulah Zamora).” Nyanyian itu adalah ungkapan kekecewaan Fulham kepada Zamora yang mandul di depan gawang lawan.
“He’s fast, he’s red, he talks like Father Ted, Robbie Keane (Dia cepat, dia seorang The Reds, dia bicara seperti Father Ted, Robbie Keane). Chant itu menunjukkan kekaguman fans Liverpool kepada mantan bomber mereka.
“Your teeth are offside, your teeth are offside, Luis Suarez, your teeth are offside. (gigimu offside, gigimu offside, gigimu offside, Luis Suarez).” Nyanyian penghinaan itu kerap terdengar ketika Liverpool melawan MU.
“Chelsea, wherever you may be, keep your wife from John Terry. (Chelsea, di manapun kamu, jaga istrimu dari John Terry)”. Nyanyian itu diperuntukkan fans The Blues buat sang kapten usai terbongkarnya skandal cinta segitiga dengan Veronica Perroncel yang tak lain adalah istri rekan setimnya kala itu, Wayne Bridge.
“Fat Eddie Murphy, you’re just a fat Eddie Murphy” (Eddie Murphy yang gemuk, kamu hanya Eddie Murphy yang gemuk). Nyanyian dari fans Newcastle United buat bomber Jimmy Floyd Hasselbaink. Mereka menyamakan pemain asal Belanda itu dengan aktor kulit hitam, Eddie Murphy.
Sumber : VIVA.co.id