Top Skor

6 Pemain Top Dunia yang Jarang Bermain di Musim 2019/2020

Musim 2019/2020 kali ini banyak meninggalkan sejumlah pemain hebat di bangku cadangan.

Mereka adalah pemain yang diakui kehebatannya, hanya saja banyak faktor yang membuatnya tidak dimainkan.

Sebagian besar dipengaruhi keputusan pelatih yang mempunyai kuasa penuh terhadap kontribusinya.

Siapa sajakah pemain besar yang jarang dimainkan musim ini karena keputusan pelatihnya, berikut detailnya :

1. Olivier Giroud (Chelsea)

Memiliki kemampuan sebagai penyerang yang dihargai oleh rekan-rekannya karena dapat membuka ruang di dalam pertahanan lawan, Olivier Giroud merupakan pemain kunci bagi Chelsea pada musim 2018/19.

Mantan pemain Arsenal itu juga merupakan pemain yang tetap digunakan oleh Timnas Prancis setelah sukses menjadi juara pada Piala Dunia Rusia 2018.

Walau demikian, konsistensi yang ditunjukkan oleh Tammy Abraham dan keputusan Frank Lampard untuk menggunakan Michy Batshuayi sebagai pelapis membuat Giroud jarang bermain musim ini.

Keadaan ini dapat membuat Giroud hengkang pada Januari 2020 atau enam bulan kemudian.

Musim ini, Giroud baru tampil dalam 138 menit di seluruh kompetisi yang diikuti timnya.


2. Ivan Rakitic (Barcelona)

Ivan Rakitic sudah menjadi pemain kunci di lini tengah Barcelona sejak didatangkan dari Sevilla pada 2014.

Gelandang Timnas Kroasia itu mampu diandalkan oleh tim yang bermarkas di Camp Nou tersebut sebagai salah satu pemain yang menghubungkan Sergio Busquets sebagai gelandang bertahan dengan pemain lainnya di lini depan.

Namun, kedatangan Arthur Melo dan Frenkie de Jong dalam dua bursa transfer musim panas terakhir membuat Rakitic sering dicadangkan.

Kondisi ini membuat Rakitic beberapa kali dikaitkan dengan Inter Milan dan Manchester United.

Musim ini, Rakitic baru tampil dalam 258 menit di seluruh kompetisi yang diikuti oleh timnya.


3. Nemanja Matic (Manchester United)

Ole Gunnar Solskjaer sedang berusaha untuk membangun ulang skuat Manchester United yang tampil inkonsisten dalam beberapa musim terakhir.

Kebijakan rekrutmen yang mengutamakan pemain-pemain muda juga berdampak terhadap susunan pemain yang digunakan oleh manajer asal Norwegia tersebut.

Keadaan ini memberikan dampak terhadap Nemanja Matic, yang jarang bermain meskipun menjadi pemain kunci sejak didatangkan dari Chelsea pada 2017.

Matic beberapa kali dikabarkan dapat meninggalkan Old Trafford dalam waktu dekat.

Musim ini, Matic hanya tampil dalam 340 menit pertandingan di seluruh kompetisi yang diikuti oleh timnya.


4. Emre Can (Juventus)

Kedatangan Maurizio Sarri sebagai pelatih utama baru Juventus pada musim 2019/20 diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap skema permainan tim tersebut yang selama ini dikenal pragmatis.

Sarri melakukan perubahan yang signifikan terhadap lini tengah La Vecchia Signora dalam beberapa pertandingan awal musim ini.

Sarri sudah menggunakan formasi 4-3-3 dan 4-3-1-2, dan saat ini nampak sudah memiliki pemain pilihan utamanya di lini tengah.

Tiga pemain yang mengisi posisi di tengah nampak akan digunakan sepanjang musim.

Emre Can menjadi salah satu pemain yang merasakan dampak dari perubahan tersebut secara negatif.

Musim ini, Emre Can hanya tampil dalam 151 menit pertandingan dalam ajang Serie A, setelah dicoret dari skuat Champions League timnya.


5. James Rodriguez (Real Madrid)

Kembalinya Zinedine Zidane sebagai pelatih utama Real Madrid memberikan sorotan yang tinggi terhadap beberapa pemain yang dianggap dapat meninggalkan Santiago Bernabeu.

James Rodriguez menjadi salah satu pemain yang dianggap tidak masuk dalam rencana pelatih tersebut, setelah menghabiskan dua musim terakhir di Bayern Munchen.

Pada beberapa pertandingan awal musim 2019/20, Zidane menggunakan James dalam beberapa posisi.

Namun saat ini Los Blancos sudah memiliki susunan pemain yang stabil di lini tengah, dengan adanya Casemiro, Toni Kroos, dan Fede Valverde.

Musim ini, James tampil dalam 422 menit di seluruh kompetisi yang diikuti timnya, namun waktu bermain yang diterimanya dipastikan akan menurun kecuali ada beberapa pemain yang mengalami cedera.


6. Mesut Ozil (Arsenal)

Posisi Unai Emery sebagai manajer Arsenal tidak hanya mendapatkan tekanan karena performa timnya yang tidak stabil.

Keputusan manajer asal Spanyol itu terkait seleksi pemain juga sering mendapatkan sorotan negatif.

Hal ini terjadi karena tim London Utara itu sempat menjalani beberapa laga dengan kesulitan untuk menciptakan peluang.

Kehadiran Mesut Ozil dianggap dapat menjadi salah satu solusi dari permasalahan tersebut.

Namun mantan pemain Real Madrid itu dianggap tidak memiliki kualitas yang memadai dari segi kemampuan untuk menjalani fase pertahanan.

Musim ini, Ozil hanya tampil dalam 387 menit di seluruh kompetisi yang diikuti oleh timnya.  

Sumber : 90min.com

Related Articles

Back to top button