Top Skor

5 Perayaan Gelar Juara Terunik di Dunia

Hari ini ada begitu banyak berita dari sejumlah media di Eropa dan Indonesia yang menyimpulkan aksi perayaan gelar juara Gerrard Pique yang “mengejek” Ronaldo dengan aksi calm downnya. Pique yang kelihatan menikmati pesta pawai di Barcelona tersebut sempat membuat rekan-rekannya tertawa dan tidak pengecualian juga untuk seorang Lionel Messi.

Selain Pique, di sejarahnya ada begitu banyak pemain-pemain top dunia yang memilih perayaan unik lainnya. Diantaranya ada Stoichkov atau mungkin Sergio Ramos. Seperti apa perayaan unik mereka sehingga akan terus diingat oleh bobolers, berikut kami menyajikan fakta unik dari moment special tersebut, diantaranya :
5 Pemain Idola Sergio Ramos

1. Tarian Guardiola

Barcelona tampil sebagai juara La Liga musim 1990-1991. Pasukan Blaugrana menutup kompetisi dengan mengemas 57 poin, unggul sepuluh angka dari Atletico Madrid yang menempati posisi kedua.
Pada saat pesta juara Barca, Pep Guardiola, yang musim depan menjabat sebagai pelatih Manchester City, terlihat menari mesra dengan istri rekannya, Jose Maroa Bakero.
Bakero sempat memperingatkan Guardiola untuk menjauhi istrinya. Namun, Guardiola hanya minggir sebentar dan kemudian kembali menghampiri sang wanita. Guardiola juga mengelus rambut Bakero sebagai tanda permintaan maaf.

2. Sergio Ramos Jatuhkan Trofi Piala Raja

Setelah absen nyaris 20 tahun, Real Madrid akhirnya berhasil mengangkat trofi Piala Raja Spanyol pada 21 April 2011 setelah mengalahkan Barcelona dengan skor tipis 1-0.
Para penggawa Madrid melakukan pawai di Plaza de Cibeles, Madrid. Saat hendak menuju pusat perayaan, para pemain Los Blancos secara bergantian memamerkan trofi tersebut. Namun, tiba-tiba trofi tersebut lepas dari genggaman Sergio Ramos.
Trofi tersebut lantas sempat terlindas bus tim. Insiden ini sempat menimbulkan kehebohan, dengan pihak keamanan tergopoh-gopoh langsung berusaha menyelamatkan piala Copa del Rey itu dan mengembalikannya ke para pemain Madrid. Sukses, perayaan pun berjalan lagi.

3. Hristo Stoichkov dan Ronald Koeman Berciuman

Barcelona tampil sebagai juara La Liga musim 1992-1993. Raksasa asal Catalunya mengumpulkan 58 angka dari 38 pertandingan, unggul satu angka dari Real Madrid yang berada di posisi kedua.
Pada sebuah pesta makan malam, Stoichkov dan Koeman meminum bir dari gelas yang sama. Tak lama kemudian mereka berciuman bibir selama hampir tiga detik. Kabarnya, Stoichkov dan Koeman sama-sama dalam keadaan mabuk sewaktu melakukan hal itu.

4. Aksi Terpuji Neil Lennon dan Georgios Samaras

Glasgow Celtic tampil sebagai juara Liga Skotlandia pada musim 2013-2014. Mereka mengumpulkan 99 poin dari 38 pertandingan, unggul 29 angka dari Motherwell yang menempati peringkat kedua.
Seusai menerima medali dan trofi Liga Skotlandia, pelatih Cletic, Neil Lennon, memberikan medali tersebut kepada seorang anak yang menderita keterbelakangan mental. Penyerang Georgios Samaras kemudian menggendong sang anak dan mengajaknya berkeliling lapangan.

5. Nyanyian Samuel Eto’o

Penyerang Samuel Eto’o bergabung bersama Barcelona pada tahun 2004 dari Real Mallorca. Pemain berkebangsaan Kamerun itu sukses meraih gelar La Lga pada musim perdananya bersama Blaugrana.
Beberapa saat seusai menerima trofi La Liga, Eto’o memegang mikrofon dan mengajak para pendukung Barcelona menyanyikan chant yang berisi ejekan kepada Real Madrid. Padahal, Eto’o mengawali karier profesionalnya bersama Los Blancos.

Related Articles

Back to top button