Top Skor

7 Pemain yang telah Memiliki 1000 Laga di Sepanjang Karirnya

Gianluigi Buffon Minggu lalu baru saja membuat rekor untuk dirinya sendiri, ia mencatatkan diri sebagai pemain yang telah memainkan lebih dari 1000 menit sepanjang karirnya. KiperĀ  timnas Italia ini sendiri memulai karir profesionalnya kala membela AC Parma. Ia menjadi kiper pengganti kala memperkuat Parma.

Dari situ pula ia menjadi pemain yangtidak tergantikan di Parma. Namun masalah keuangan di klub membuatnya harus dijual. Dan Juventus menjadi klub paling beruntung karena berhasil mendatangkannya. Buffon bukanlah pemain professional pertama di kategori ini. Setidaknya saat ini, ia berhasil sejajar dengan 7 pemain lainnya seperti :

raul

  1. Raul Gonzales

Julukan Pangeran Bernabeu terpatri selamanya di hati fans Real Madrid. Raul merupakan representasi El Real dan ia merupakan produk asli akademi Madrid. Mantan penyerang Timnas Spanyol itu pensiun bermain pada 2015 bersama New York Cosmos.

Raul sudah mengemas 1034 laga dengan rincian 741 laga bersama Madrid, 98 pertandingan dengan Schalke, 61 laga dengan Al-Sadd, 32 laga bersama New York Cosmos, dan 102 pertandingan dengan La Furia Roja.

  1. Roberto Carlos

Legenda Madrid lainnya dan masih dianggap sebagai salah satu bek terbaik dunia. Sepanjang kariernya, Carlos bermain untuk Unia Sao Joao (61 laga), Palmeiras (160 laga), Inter Milan (34 laga), Madrid (527 laga), Fenerbahce (104 laga), Corinthians (61 laga), Anzhi Makhachkala (28 laga), Delhi Dynamos (tiga laga).

Sementara di level internasional, pria berusia 43 tahun yang pensiun pada 2015 sudah bermain 125 kali untuk Timnas Brasil. Total, Carlos sudah memainkan 1103 laga sepanjang kariernya. Karier yang cukup panjang bagi pemain dengan posisi bek kiri yang butuh stamina dalam permainannya.

  1. Javier Zanetti

Julukan El Tractor (The Tractor) disematkan kepada Zanetti ketika tiba di Italia pada 1995. Nama itu diberikan karena stamina serta kekuatannya yang terus terjaga hingga penghujung kariernya, Zanetti terus dikenang sebagai kapten terbaik Inter Milan.

Sepanjang karier di level klub, Zanetti hanya bermain di tiga klub dengan rincian jumlah penampilan 33 laga bersama Talleres, 66 laga dengan Banfield, dan 858 bersama Inter, serta 145 laga bersama Tim Tango alias Argentina.

Pria yang kini menjabat sebagai Wakil Presiden Inter itu mengganti kuantitas klub yang dibelanya dengan kualitas bermainnya.

Hanya tampil untuk tiga klub dan Timnas Argentina saja Zanetti sudah tampil sebanyak 1102 kali. Jumlah yang fantastis dan mungkin takkan pernah terulang lagi di sepak bola modern ini.

  1. David James

Mantan kiper Timnas Inggris yang sudah pensiun bermain sejak 2013 dan sempat memutuskan bermain kembali sebagai pemain-manajer klub India, Kerala Blasters pada 2014. James juga mencatatkan dirinya sejajar dengan legenda lainnya yang mencapai angka 1000.

Ia melakukannya bersama Watford (98 laga), Liverpool (277 laga), Aston Villa (85 laga), West Ham United (102 laga), Manchester City (100 laga), Portsmouth (158 laga), Bristol City (84 laga), Bournemouth (19 laga), IBV (23 laga), dan Kerala (12 laga). Sedangkan dengan Timnas Inggris ia tampil sebanyak 53 kali.

Total, James tampil sebanyak 1011 kali sepanjang kariernya. Sayang, meski memiliki karier yang panjang, prestasi James hanya sekedar menjuarai League Cup 1995 dan FA Cup 2008.

  1. Frank Lampard

Menjalani karier sebagai gelandang dalam jangka waktu panjang tidak mudah. Stamina memang tak jadi tolok ukur pasti karena banyak gelandang cerdas dengan kemampuannya mengatur tempo bermain tanpa harus berlari banyak mengejar bola seperti Andrea Pirlo, Xavi, atau Xabi Alonson.

Namun Lampard berbeda. Ia lebih bertipikal box to box player yang di satu sisi dapat bertahan, di sisi lainnya turut membantu serangan. Permainan yang membutuhkan daya tahan dan fisik mumpuni.

Tak pelak mencapai angka 1000 untuk Lampard patut diberi apresiasi tinggi. Legenda The Blues itu melakukannya dengan West Ham United (187 laga), Swansea City (sembilan laga), Chelsea (648 laga), Man City (38 laga), New York City (31 laga), dan 106 laga bersama Timnas Inggris. Total, Lampard mencatatkan 1029 penampilan.

  1. Paolo Maldini

Salah satu legenda dan bek terbaik dunia yang pernah ada. Meski pensiunnya penuh kontroversi dengan fans, perjalanan karier Maldini patut diacungi jempol. Mencatatkan 1028 laga hanya dengan membela satu klub dan Timnas Italia, salut untuk Maldini.

Rincian dari 1028 laga itu yakni tampil 902 kali bersama Rossoneri alias AC Milan dan sisanya, 126 kali bersama Gli Azzurri.

  1. Ryan Giggs

Jika Milan memiliki Maldini sebagai kebanggaan dan bukti kejayaan mereka di masa lalu, maka Manchester United juga memiliki Ryan Giggs. Pria asal Wales juga mencapai penampilan 1000 laga lebih hanya dengan bermain untuk Red Devils dan Timnas Wales.

Giggs sudah tampil sebanyak 1027 kali dengan detail 963 laga untuk Manchester Merah dan 64 caps untuk Timnas Wales. Kini, ia menjalani karier di dunia kepelatihan.

Related Articles

Back to top button