Top Skor

5 Hal Tentang Juergen Klopp yang Harus Anda Ketahui

 

Juergen Klopp mengawali laga pertama Liga Inggris bersama Liverpool dengan mengalahkan tuan rumah Arsenal 4-3. Bermain di kandang lawan tidak membuat Liverpool gentar, kedua tim pun saling bertukar serangan. Arsenal unggul lebih dahulu 1-0 lewat gol Walcott, namun pada menit ke 45 justru gol tendangan bebas indah ala Coutinho yang menutup babak pertama.

 

Dibabak kedualah Kloop menunjukkan tajinya dengan berturut-turut mencetak 3 gol dan hanya bisa dibalas dua gol saja oleh pemain Arsenal. Kehebatan Klopp ini memang sudah jauh-jauh hari di prediksi Sir Alex Ferguson, dan Fergie memang ingin sekali Klopp melatih MU ketimbang rival abadinya Liverpool. Dan berikut beberapa hal tentang pelatih hebat Juergen Klopp :

Jurgen-Klopp

  1. Klopp meninggalkan Dortmund sebagai pelatih paling sukses dalam sejarah klub. Pencapaiannya melewati Ottmar Hitzfeld yakni mempersembahkan lima trofi untuk Dortmund. Klopp tercatat sudah memberikan enam gelar untuk Dortmund.

 

  1. Klopp meraih penghargaan sebagai pelatih terbaik di Bundesliga secara beruntun pada 2011 dan 2012. Sebelumnya, tidak ada pelatih yang meraih penghargaan secara beruntun seperti Klopp sejak penghargaan dimulai pada 2002.

 

  1. Selain aktif sebagai pemain, Klopp muda tidak melupakan dunia pendidikan. Buktinya, ia berhasil meraih gelar Diploma Ilmu Olahraga di Universitas Goethe di Frankfurt. Namun ada yang unik dari penelitian yang ia lakukan untuk meraih diploma. Ia fokus mengangkat soal jalan cepat bukan sepak bola.

 

  1. Klopp memberikan kenangan manis kepada Mainz setelah berhasil mempromosikan klub tersebut ke Bundseliga pada 2004.

 

  1. Klopp kerap terlihat berjalan kaki dari markas Dortmund setiap skuatnya selesai bertanding. Klopp merasa di perjalanan pulang ia bisa berpikir soal evaluasi timnya dan bagaimana menentukan formasi terbaik untuk skuatnya.

Related Articles

Back to top button