Top Skor

8 Pemain yang Dianggap Vital Buat Klub dan Negaranya

Menjadi pemain yang dianggap penting buat timnya adalah harapan semua pesepakbola. Mereka dijadikan acuan untuk pemain lain bersikap. Pemain-pemain seperti ini sering sekali dianggap roh dari timnya. Bahkan sering sekali status atau ban kapten pun sering disematkan di lengan mereka.

 

Kebanyakan dari tipe pemain ini adalah mereka yang berposisi sebagai striker. Timnya sangat bergantung dari gol-gol yang mereka cetak. Ketika mereka absen, maka tim akan kesulitan memenangi pertandingan, dan ini akan menjadi masalah ketika laga tersebut merupakan laga krusial. Dan berikut di bawah ini, 8 pemain yang sangat vital buat klub dan negaranya :

messi neymar

 

  1. Manuel Neuer

Manuel Neuer merupakan pilar penting di bawah mistar gawang Bayern Munchen maupun tim nasional Jerman. Semenjak dirinya pindah dari Schalke 04 ke Munchen, dirinya tak tergantikan dari posnya baik di Munchen maupun timnas Jerman.

 

Meski Jerman memiliki penjaga gawang yang bagus selain Neuer, namun mereka gagal menggantikan peran Neuer di timnas.

  1. Gianluigi Buffon

Penjaga gawang terbaik yang pernah dilahirkan Italia, setidaknya hingga saat ini. Gianluigi Buffon baru saja memainkan permainan ke-1000nya kala Italia mengalahkan Albania, Sabtu (25/3) dini hari WIB dengan skor 2-0.

 

Perannya sebagai kapten di Juventus dan Italia juga membuat dirinya sebagai sosok penting yang sangat sulit digantikan.

  1. Sergio Ramos

Sergio Ramos merupakan salah satu pemain andalan di lini belakang Spanyol dan juga Real Madrid. Ketangguhannya di posisi bek sentral menjadikannya sebagai figur penting bagi klub maupun negaranya. Terlebih setelah Iker Casillas sudah turun dan tak lagi dipanggil ke timnas, dan Andres Iniesta mulai menua, dirinya kini merupakan kapten Spanyol dan juga Real Madrid.

  1. Robert Lewandowski

Polandia sangat beruntung memiliki seorang Robert Lewandowski. Dirinya sangat penting bagi prestasi-prestasi Polandia di kancah internasional. Terlebih, kelolosan Polandia ke Euro 2016 hingga mereka mencapai perempat final merupakan andil dari seorang Lewandowski.

 

Di level klub, sejak bersinar di Borussia Dortmund, dirinya juga menjadi andalan Dortmund dan Bayern Munchen di lini depan.

  1. Gareth Bale

Wales bukanlah negara yang cukup berprestasi dari segi sepakbola, meski mengorbitkan sejumlah bintang-bintang Premier League seperti Ian Rush dan Ryan Giggs. Namun, ketika era Gareth Bale mengambil alih timnas, prestasi Wales melesat jauh hingga kini berada di peringkat 12 FIFA.

 

Tak hanya di tim nasional, peran Bale bersama Real Madrid juga cukup vital. Bahkan Madrid ingin menjadikannya sebagai figur utama menggantikan Cristiano Ronaldo yang diklaim telah mengalami penurunan performa.

  1. Neymar

Mengoleksi 51 gol dari 75 laga di usia yang baru menginjak 25 tahun bersama tim nasional Brasil merupakan bukti betapa pentingnya sosok Neymar bagi Brasil. Bahkan, pada Piala Dunia 2014, ketika Brasil kehilangan Neymar di babak semifinal, Brasil harus tersingkir secara memalukan oleh Jerman dengan skor 1-7.

 

Untuk level klub, bukti nyata paling baru adalah torehan dua gol Neymar membawa Barcelona mengukir sejarah dengan lolos ke perempat final Champions League dengan mengalahkan Paris Saint-Germain 6-1 setelah kalah 0-4 di leg pertama babak 16 besar.

  1. Cristiano Ronaldo

Menjadi ujung tombak Real Madrid membuat Cristiano Ronaldo tak tergantikan di skuat Zinedine Zidane. Bahkan dengan sejumlah pihak yang menganggap dirinya tengah mengalami penurunan performa, Ronaldo masih mampu mencetak 26 gol bersama Madrid di musim 2016/17.

 

Tak hanya di Madrid, begitu pula di tim nasional Portugal. Sebagai kapten, dirinya menjadi motor prestasi Portugal sejak dirinya menjalani debutnya. Puncaknya, menjuarai Euro 2016 menjadi capaian Ronaldo bersama Portugal.

  1. Lionel Messi

Tak akan ada yang menyangkal peran penting peraih lima gelar Ballon D’Or ini bagi klub dan negaranya. Tanpa sosok Lionel Messi, seringkali Barcelona dan Argentina kesulitan untuk meraih hasil positif. Sejumlah pihak bahkan menganggap apabila Messi tak bermain untuk Argentina, mereka tak akan lolos ke final Piala Dunia 2014 dan juga Copa America 2015 dan 2016.

 

Pemain 29 tahun ini telah mencetak 497 gol di level klub dan 56 gol untuk Argentina.

 

 

 

Related Articles

Back to top button