Pesepakbola yang Jago Memainkan Alat Musik
Sepakbola merupakan permainan tempo. Mungkin masih banyak orang yang gak mengerti dengan istilah ini. Namun dengan melihat Xavi bermain di Barcelona, kita bisa melihat bagaimana olahraga ini dimainkan dengan tempo dan irama yang bisa kita lihat tapi bukan dengan mendengarkan. Permainan ofensif Barcelona dikendalikan Xavi dengan menentukan kapan harus menyerang dan kapan harus memainkan lebih banyak penguasaan bola.
Namun dalam hal memainkan alat musik, Xavi tidaklah begitu popular buat pecinta sepakbola, namun ada beberapa nama pesepakbola yang sangat lihai memainkan beberapa alat musik. Melihat mereka memainkan alat musik tersebut, maka kita akan terbuai dan menikmati permainan mereka. Siapa sajakah mereka?
Beberapa pemain kerap bersinggungan dengan hal-hal lain yang jauh dari kehidupan lapangan hijau di waktu senggang, bermain musik adalah salah satu contohnya. Dari senior sampai junior semua tidak bisa lepas dari musik, lihat saja bagaimana aksi Slaven Bilic dengan raungan gitar bawakan alunan cadas.
Selain pelatih baru West Ham tersebut ada beberapa talenta lain ternyata juga miliki kemampuan bermusik. Nama-nama berikut ada asing di sebagian penggila bola ada juga tidak yakin apakah benar mereka mampu bermusik.
Petr Cech
Kiper baru Arsenal ini sudah beberapa kali terlihat dalam bentuk rekaman bermain drum. Berasal dari Republik Ceko, Cech sangat menikmati musik rock seperti bawakan ulang lagu Foo Fighters, dan bisa dimaklumi karena posisinya menuntut timing paling baik maka tidak kesulitan ia bermain drum.
Tomas Rosicky
Pemain satu ini rekanan dengan Cech baik di level klub maupun nasional. Seperti bakat alami dari Ceko sangat terampil Rosicky memainkan gitar seperti julukannya selama ini Little Mozart. Cedera kerap menimpa dirinya dan disaat itulah paling tepat untuk menghabiskan waktu guna mengasah bakatnya mengulik lagu lewat enam senar.
Mario Balotelli
Seperti tidak kehabisan akal pemain ini mengejutkan berbagai pihak. Di sela-sela mencari nama lewat tindakan kontroversi kini Balotelli masuk daftar sebagai pemain mampu bermain musik. Alat musik yang digunakan juga tidak main-main yakni piano. Dalam sebuah kesempatan Balotelli pamer aksi dan tentu saja di akhir bagian ditutup dengan cara Balotelli.
Alexi Lalas
Diantara semua pemain dari daftar kali ini mungkin Lalas adalah satu-satunya pemain dengan kontribusi paling jelas. Bek Amerika Serikat ini ternyata sudah membuat tiga album solo pamerkan suara indahnya. Biar tidak penasaran langsung saja single dirinya berjudul crash dirilis pada periode 90-an.
Bradley Wright-Philips dan Yannick Bolasie
Dua pemain ini pernah bermain bersama saat membela Plymouth Argyle, sama-sama andalkan kecepatan melafalkan lirik lagu keduanya sering meledek satu sama lain. Hal yang biasa terjadi ketika rap battle. Siapa keluar menjadi pemenang? Apakah Bolasie kini jadi andalan Crystal Palace sama canggihnya ketika mengolah bola dengan nge-rap?
Sumber : supersoccer.co.id