Top Skor

5 Pesepakbola Terkaya di Tahun 2022

Bicara tentang pesepakbola, berarti kita berbicara tentang seseorang yang terhubung dengan dunia sepakbola, entah itu sebagai pemain sepakbola aktif atau mantan pemain.

Dan berbicara kekayaan, hal ini tentunya juga bisa didapat dari bermain bola atau diluar sepakbola.

Dan berikut 5 pesepakbola terkaya di tahun 2022 :

5. Alexandre Pato (USD145 Juta/ Rp2,08 Triliun)

Di urutan kelima ada Alexandre Pato. Nama pesepak bola ini mencuat ketika pindah dari klub Brasil, Internacional pada 2007 ke AC Milan.

Karier Pato mendapat banyak sorotan ketika itu. Namun, lambat laun namanya mulai meredup, hingga AC Milan membuangnya pada 2013 ke Corinthians.

Alih-alih fokus berkarier jadi pesepak bola Pato justru dikenal memiliki bisnis pribadi. Bahkan, pemain berkebangsaan Brasil ini diketahui memiliki kekayaan senilai USD145 juta atau sekira Rp2,08 triliun.

Selain masih aktif bermain di klub Amerika Serikat, Orlando, ia juga punya penghasilan lainnya dari bisnis. Di antaranya dari investasi, kepemilikan properti, dan kerjasamanya dengan produk kosmetik ternama yaitu CoverGirl.

4. Dave Whelan (USD220 Juta/ Rp3,15 Triliun)

Selanjutnya ada nama Dave Whelan. Berbeda dari Alexandre Pato, Dave Whelan sendiri saat ini sudah tidak aktif bermain sepak bola.

Ia merupakan eks pemain Blackburn Rovers dan Crewe Alexandra di era 1956-1966. Uniknya, setelah pensiun ia membuka sejumlah gerai supermarket bernama ā€˜Whelanā€™s Discount Storesā€™.

Perkembangan bisnisnya meningkat pesat. Sampai akhirnya ia menjual merek supermarket tersebut dengan harga lebih dari USD1 juta (sekira Rp14,3 miliar)

Dari situ ia memutuskan membeli toko olahraga bernama JJB Sports dan mengubahnya menjadi toko olahraga retail terbesar kedua di Inggris. Sampai menginjak usianya ke-85 tahun, ia diketahui memiliki kekayaan senilai USD200 juta (Rp3,15 triliun).

3. Lionel Messi (USD400 Juta/ Rp5,7 Triliun)

Di urutan ketiga adaĀ Lionel Messi. Rival utama Cristiano Ronaldo tidak hanya jago mengolah si kulit bundar. Namun, megabintang Paris Saint-Germain (PSG) itu pandai mengelola keuangan pribadinya.

Peraih penghargaan tujuh Ballon dOr itu tercatat menjadi pemain sepak bola di dunia dengan gaji tertinggi versi majalah Forbes. Dari sepak bola saja Lionel Messi diketahui sudah menerima bayaran USD165 juta per tahun (Rp2,366 triliun).

Lionel Messi juga telah menandatangani kontrak seumur hidup dengan Adidas. Pemain 34 tahun itu dikagumi di seluruh dunia. Namun, cukup mengejutkan bahwa dia hanya berada di urutan ketiga pesepak bola terkaya di dunia.

2. David Beckham (USD450 Juta/ Rp6,4 Triliun)

Sejak berkarier di sepak bola, nama David Beckham memang melegenda. Pundi-pundi kekayaannya bukan cuma didapat ketika masih aktif bermain sepak bola. Setelah pensiun pada 2013, kekayaan David Beckham tidak berkurang.

Justru, namanya yang tenar serta pembawaannya yang berkarisma, membuat sejumlah merek ternama menggandeng dirinya sebagai brand ambassador. Beckham memiliki kesepakatan dengan toko retail H&M.

Belum lagi jam tangan merek Tudor, wiski Haig Club, Breitling, Sainsbury’s, Armani, Gillette, dan AIA Group, dan Pepsi Co. Bahkan, merek olahraga sebesar Adidas masih menggandengnya bekerja sama. Sekalipun ia sudah tidak aktif bermain sepak bola.

Selain itu ia juga memiliki investasi di berbagai sektor. Di antaranya sektor makanan dan minuman, fashion, dan dunia hiburan lainnya. Ia pun masih lekat dengan lapangan hijau.

Sebab, diketahui saat ini menjabat sebagai Presiden klub Amerika Serikat, Inter Miami. Banyaknya sumber pendapat David Beckham itu membuat dirinya diketahui memiliki kekayaan mencapai USD450 juta (Rp6,4 triliun).

1. Cristiano Ronaldo (USD450 Juta/ Rp6,4 Triliun)

Di urutan pertama ada nama megabintang sepak bola, yaituĀ Cristiano Ronaldo. Ya, meski sudah berusia 37 tahun, Cristiano Ronaldo sendiri masih aktif bermain sepak bola. Saat ini dirinya bermain untuk Manchester United.

Cristiano Ronaldo adalah salah satu ikon olahraga paling populer di dunia. Kapten Tim Nasional (Timnas) Portugal itu menunjukkan kerja keras tidak pernah mengkhianti hasil. Selain aktif bermain sepak bola ia juga mempunyai brand sendiri.

Diketahui, ia punya merek hotel mewah bernama ‘CR7’. Hotel tersebut besar di Portugal, Amerika Serikat dan Spanyol. Selain itu ia juga terikat kontrak dengan sejumlah brand ternama. Di antaranya ada Nike dan Unilever. Cristiano Ronaldo sendiri diketahui memiliki total kekayaan mencapai USD450 juta (sekira Rp6,4 triliun).

Sumber : okezone.com

 

Related Articles

Back to top button