Top Skor

5 Rekor Dunia yang Dibuat Cristiano Ronaldo

 

Walaupun memasuki usia 30an, itu tidak membuat Ronaldo kehilangan daya pikatnya. Dalam urusan sepakbola, ia masih saja mencetak gol-gol yang memenangkan Real Madrid  dan negaranya Portugal. Begitu juga diluar lapangan, wajah tampan dan sikap sosialnya membuat ia terus diburu media. Dan ketenarannya pun semakin popular di dunia.

 

 

Dan memasuki akhir 2016 ini, ia begitu dijagokan untuk meraih balon d’or untuk keempat kalinya. Ronaldo yang memenangi Piala Eropa dan Liga Champions menjadi yang terkuat dibanding pesaing-pesaing lainnya. Dan dibawah ini kami memiliki 5 rekor dunia yang telah di buat Ronaldo sampai saat ini, diantaranya :

Real Madrid's Cristiano Ronaldo from Portugal, celebrates his second goal against UD Almeria's, during a Spanish La Liga soccer match at the Juegos Mediterraneos stadium in Almeria, southeast Spain, Friday, Dec. 12, 2014. (AP Photo/Daniel Tejedor)

  1. Atlet dengan Banyak Pengikut di Instagram

 

Peran sosial media sangat berperan bagi selebriti, termasuk atlet dan tokoh olahraga. Bahkan, mereka sampai menyewa manajer akun untuk memperbarui halaman sosial medianya dan sesekali mengunduh foto.

 

Siapa pun yang bertanggung jawab atas akun Instagram Cristiano Ronaldo jelas melakukan pekerjaan yang sangat baik. Bintang Real Madrid dan Timnas Portugal itu telah memiliki 74.069.275 pengikut di account Instagram milinya.

 

Ronaldo menjadi orang ketujuh yang paling diikuti di media sosial. Pemain berjuluk CR7 itu mengungguli dua bintang Barcelona, Neymar dan Lionel Messi. Neymar memiliki 57.651.689 pengikut. Sedangkan Messi 51.729.138 pengikut.

 

  1. Pencetak Gol Terbanyak dalam Semusim di Liga Champions

Bintang Real Madrid dan Timnas Portugal Cristiano Ronaldo tidak pernah berhenti membuat rekor baru.

Kemampuan Cristiano Ronaldo dalam mencetak gol tak perlu diragukan lagi. Bintang Real Madrid dan Timnas Portugal itu selalu berupaya memaksimalkan peluang sekecil apapun untuk mencetak gol.

 

Pada musim 2013-2014, Ronaldo sukses membawa Real Madrid meraih La Decima atau trofi ke-10 Liga Champions. Tidak hanya itu, Ronaldo juga menjadi pencetak gol terbanyak di kompetisi elit Eropa itu dengan 17 gol. Di musim itu Ronaldo total mencetak 51 gol pada semua ajang kompetisi.

 

Ronaldo nyaris meyamai jumlah rekor golnya di Liga Champions musim 2015-16. Dia mencetak 16 gol, sekaligus membantu Los Blanco meraih trofi Liga Champions ke-11.

 

  1. Pencetak Gol di Empat Edisi Piala Eropa

Bintang Real Madrid dan Timnas Portugal Cristiano Ronaldo tidak pernah berhenti membuat rekor baru.

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo tidak diragukan lagi adalah pesepak bola terbaik dunia. Namun, keduanya dikritik karena belum pernah memenangkan trofi dengan tim nasional mereka masing-masing.

 

Tapi, Ronaldo akhirnya bisa menjawab kritik tersebut dengan membantu Portugal menjadi juara Piala Eropa 2016. Sebaliknya, Messi kembali gagal membawa Argentina meraih trofi Copa America meski sudah tiga kali lolos ke final.

 

Tak hanya membawa Portugal juara, Ronaldo juga mencatatkan namanya sebagai pemain pertama yang mencetak gol di empat edisi Piala Eropa. Ronaldo mencetak gol di Piala Eropa 2004 (2 gol), Piala Eropa 2008 (1 gol), Piala Eropa 2012 (3 gol), dan Piala Eropa 2016 (3 gol). Rekor Ronaldo ini mungkin akan sulit dipecahkan.

 

  1. Ronaldo Paling Disukai di Facebook

Bintang Real Madrid dan Timnas Portugal Cristiano Ronaldo tidak pernah berhenti membuat rekor baru.

Selain Instagram, Cristiano Ronaldo juga memiliki akun Facebook. Bintang Real Madrid dan Timnas Portugal itu menjadi sosok yang paling disukai di jejaring sosial tersebut.

 

Ronaldo menjadi sosok paling banyak mendapat like di Facebook dengan jumlah mencapai 117.052.223. Ia mengungguli Lionel Messi yang mendapat 86.968.478 like.

 

Tak hanya itu, jumlah like Ronaldo juga mengungguli bintang pop Kolombia Shakira yang memiliki 104.622.942 like. Sementara aktor Hollywood Vin Diesel mendapat 100.200.337 like.

 

  1. Pesepak Bola dengan Pendapatan Terbesar Sedunia

Bintang Real Madrid dan Timnas Portugal Cristiano Ronaldo tidak pernah berhenti membuat rekor baru.

Cristiano Ronaldo dinobatkan majalah Forbes sebagai pesepak bola dengan pendapatan terbesar di dunia. Bintang Real Madrid itu diperkirakan meraup pendapatan hingga US$ 80 juta atau sekitar Rp 1,04 triliun per tahun.

 

Jumlah itu didapat Ronaldo dari gaji dan bonus sebagai pemain Real Madrid. Pendapat Ronaldo lainnya diperoleh dari sponsor, seperti Nike, Coca-Cola, Samsung, dan lainnya. Selain itu, pemain Timnas Portugal tersebut juga memiliki jaringan bisnis, salah satunya Hotel.

 

Related Articles

Back to top button