Formasi

Tidak ada yang memiliki rahasia sukses yang abadi

 

[Image: 10_star_fish_sea_beach_sand_wallpaper_copy.png]

Josep Guardiola menegaskan bahwa tak ada
satupun orang di dunia ini yang mengetahui
cara untuk mempertahankan kesuksesan dalam
jangka waktu yang amat lama. Manajer Bayern
Munich tersebut berkomentar terkait penurunan
prestasi yang dialami oleh Manchester United,
calon lawannya di Liga Champions, musim ini.

Di bawah asuhan manajer anyar David Moyes,
United yang sebelumnya tampil dominan di
Inggris dan Eropa di bawah era Sir Alex
Ferguson, kini tercecer di papan tengah liga.
Beruntung, mereka bisa terus melaju di Liga
Champions dan akhirnya berjumpa Bayern di
babak 8 besar musim ini.

“Apa yang terjadi (di United),
baik atau buruk, bisa terjadi pada
semua pelatih di seluruh dunia.
Saya tahu hal tersebut bisa terjadi
pada saya besok,”
tutur Guardiola menurut laporan The Mirror.

[Image: 2_copy.png]

“Tidak ada yang memiliki rahasia sukses yang abadi.
Tidak ada yang bisa memenangkan gelar juara tanpa
pemain besar dan saya beruntung bisa menangani
pemain besar di sepanjang karir saya.
Kadang anda hanya butuh sedikit waktu.
Mereka tahu bahwa ia (Moyes) adalah pelatih yang
bagus dan sudah melakukan kerja yang hebat di Everton,”
pungkasnya.

Yah, kita memang hanya butuh sedikit waktu. Dan orang
sukses selalu bisa menjawab di waktu yang singkat itu.
Karena hidup ini adalah serangkaian cerita indah,
dan tugas kita menjadi penulis hebat yang menulis
cerita indah itu. Untuk dapat memberkati setiap pembaca.

[Image: 1238220_10151682069593460_803697015_n_copy.png]

Sumber : Bola.net

Related Articles

Back to top button