Top Skor

5 Pemain Biasa Saja yang Unjuk Gigi di Piala Dunia 2018

Piala dunia memang acap kali menjadi ajang unjuk gigi baik pemain dan pelatih.

Setiap individu berusaha mencuri perhatian dunia karena ajang ini menjafi fokus seluruh dunia.

Biasanya sering sekali kita melihat banyak pemain muda menjadi popular karena tampil apik di turnamen terbesR di dunia ini.

Begitu juga dengan pemain di bawah iniĀ  ada 5 diantaranya merupakan pemain yang kurang dikenal sebelumnya, namun berhasil meraih popularitasnya.

Siapa sajakah kelima pemain tersebut, berikut daftarnya :

5. Harry Maguire – Leicester City

Karier melejit cepat bak roket bagi bek tengah Inggris berusia 25 tahun, Harry Maguire. Dari Sheffield United, Hull City, Wigan Athletic, Maguire menampilkan performa terbaiknya dengan Leicester City hingga dipanggil Gareth Southgate ke Timnas Inggris.

Maguire satu dari banyaknya pemain muda minim pengalaman yang dibawa Southgate ke Rusia. Pencapaiannya saat ini tidak lepas dari kerja keras yang dilakukannya, khususnya sebagai ‘hadiah’ dari jerih payah masa sekolahnya. Maguire dikenal sebagai atlet yang berprestasi di Sekolah St Mary’s Catholic.

4. Fagner – Corinthians

Cederanya Daniel Alves dan Danilo menjadi berkah tersendiri bagi bek kanan Corinthians, Fagner. Brasil kehabisan opsi di sisi kanan pertahanan, namun, Fagner mampu menjalankan tanggung jawab dan kepercayaan Tite dengan baik.

Pemain berusia 29 tahun dapat diandalkan ketika membantu tim bertahan, serta naik membantu serangan (overlap). Fagner bisa kembali bermain di Eropa jika ada klub yang meminatinya, karena dia cukup berpengalaman bermain untuk PSV Eindhoven dan Wolfsburg.

3. Cristian Pavon – Boca Juniors

Satu dari sedikitnya hal positif Timnas Argentina di Piala Dunia 2018 adalah keberadaan pemain-pemain muda, yang berpotensi memulai era dengan generasi baru. Satu pemain muda itu adalah penyerang sayap Boca Juniors, Cristian Pavon.

Pemain kelahiran Cordoba, 21 Januari 1996 hanya butuh sentuhan pendidikan sepak bola Eropa untuk mengembangkan permainannya. Pavon sudah memiliki talenta untuk sukses di Eropa. Dia harus berterima kasih kepada Jorge Sampaoli, pelatih Argentina, karena diberi kesempatan bermain.

2. Takashi Inui – Real Betis

Timnas Jepang dalam beberapa tahun terakhir hingga tahun ini, identik dengan Shinji Kagawa, Keisuke Honda, Makoto Hasebe, atau Yuto Nagatomo. Namun, di perhelatan Piala Dunia 2018, Takashi Inui juga tampil tidak kalah bagus dari Kagawa ataupun Honda.

Dua kali dia mencatatkan namanya di papan skor. Satu golnya ke gawang Belgia juga dilepaskan dengan sepakan keras dari luar kotak penalti. Inui empat tahun bermain di Jerman bersama VFL Bochum dan Eintracht Frankfurd, tiga tahun dengan Eibar di Spanyol, dan kini melanjutkan kariernya bersama Real Betis.

1. Ante Rebic – Eintracht Frankfurt

Permainannya semakin berkembang pesat kendati usianya baru berumur 24 tahun. Pengalaman bermain dengan Fiorentina, RB Leipzig, Hellas Verona, dan Frankfurt sangat membantu perkembangan Ante Rebic.

Berposisi sebagai penyerang sayap, Rebic dapat bermain sama baiknya sebagai penyerang sayap kiri atau kanan. Kecepatan dan kerja kerasnya untuk membantu pertahanan menjadi nilai tambah alumni akademi RNK Split.

Related Articles

Back to top button