Top Skor

5 Pelatih Muda Terbaik Saat Ini

pep
Juergen Klopp
Klopp saat ini masih berusia 45 tahun. Ia memulai karir melatihnya pada tahun 2011 di klub Mainz 05. Selama tujuh tahun, ia berada di klub tersebut. Prestasinya pun hanya menjadi juara divisi dua liga Jerman dan membawa klubnya itu lolos ke ajang piala UEFA pada musim 2005-2006. Sayangnya, semusim setelah itu, ia tak dapat menyelamatkan klubnya terdegradasi. Ia pun lantas mengundurkan diri dari klub itu pada musim 2007-2008.

Selanjutnya, ia ditunjuk menjadi pelatih Borussia Dortmund pada bulan Mei 2008. Ia langsung membawa Dortmund menjadi juara DFB Supercup dengan mengalahkan Bayern Munich dan finish di posisi keenam. Naik tujuh peringkat dari musim sebelumnya. Musim selanjutnya, ia membawa klubnya finish di peringkat kelima.

Akhirnya, ia mampu Dortmund menjadi jawara Bundesliga secara berturut-turut pada musim 2010-2011 dan 2011-2012. Ia benar-benar mampu mengubah Dortmund yang sebelumnya mengalami masa-masa sulit menjadi sebuah tim pemenang yang sangat solid. Bahkan, pada musim 2011-2012, poin yang mereka raih di akhir musim, yakni 81 poin, menjadi rekor poin tertinggi yang pernah dicapai di Bundesliga. Hal yang sama juga mereka raih berkat torehan poin 47 yang mereka dapatkan saat paruh musim. Sementara itu, Dortmund juga sempat mencatatkan rekor ketika mereka tak terkalahkan dalam 28 pertandingan di liga. Raihan prestasi mereka musim ini juga dilengkapi dengan kemenangan atas Bayern Munich di ajang final DFB Pokal.

Selain itu, Klopp juga sukses mengorbitkan pemain-pemain muda di Dortmund. Sebutlah nama Shinji Kagawa dan Mario Gotze. Ia bahkan bisa memaksimalkan potensi yang dimiliki Mats Hummels yang sebelumnya terbuang dari Bayern Munich. Jika Klopp memutuskan untuk terus menetap di klubnya ini, maka bisa jadi ia akan membentuk dinasti layaknya Manchester United di Inggris.

Previous page 1 2 3 4 5Next page

Related Articles

Back to top button